Faktor Pencetus Penyakit Asma - Ada beberapa faktor yang memicu terjadinya penyakit sesak nafas ini, ada yang berasal dari faktor lingkungan dan juga berasal dari pasien penderita penyakit asma itu sendiri. Siam sajian lengkapnya berikut ini.
Penyebab Penyakit Asma
Saluran pernafasan penderita penyakit asma ini sangat peka terhadap berbagai rangsangan (bronchial hyperreactivity = hiperreaktivitas saluran nafas). Asap roko, tekanan jiwa, alergen pada orang yang normal tidak menimbulkan asma, tapi lain halnya pada penderita penyakit asma. alergi tersebut dalam menyebabkan rangsangan dan mengakibatkan penyakit asma yang diderita menjadi kambuh.
Pada penderita penyakit asma, penyempitan saluran pernafasan merupakan respon terhadap rangsangan yang pada paru-paru yang normal sama sekali tidak akan mempengaruhi saluran peranfasan tersebut. Penyempitan saluran pernafasan ini dapat dipicu oleh berbagai rangsangan, seperti serbuk sari, debu, bulu binatang, asap, udara, udara dingin dan olahraga.
Ketika penyakit asma menyerang penderitanya, otot polos dan bronki mengalami kejang dan jaringan yang melapisi saluran udara mengalami pembengkakan karena adanya peradangan dan pelepasan lendir ke dalam saluran udara.
Dengan terjadinya keadaan seperti ini, akan mengakibatkan diameter dari saluran pernafasan tersebut menjadi mengecil (disebut bronkokostriksi) dan penyempitan inilah yang menyebabkan penderitanya harus berusaha sekuat tenaga untuk dapat bernafas.
Sel-sel tertenti dalam saluran udara (terutama pada sel mast) diduga memiliki peranan penting sebagai penyebab awal mulanya terjadi penyempitan saluran peranfasan ini. Sel mast di sepanjang bronki melepaskan bahan seperti histamin dan leukotrien yang mengakibatkan terjadinya:
- Kontraksi oto polos
- Peningkatan pembentukan lendir
- Perpindahan sel darah putih tertentu ke bronki
Mengapa sel mast mengeluarkan bahan tersebut? Hal ini terjadi sebagai respon terhadap sesuatu yang mereka kenal sebagai benda asing (alergen), seperti serbuk sari, debu halus yang terdapat di dalam rumah atau bulu binatang.
Meskipun demikian, penyakit asma ini juga terjadi pada beberapa orang yang tidak memiliki alergi tertentu. Reaksi yang sama terjadi jika orang tersebut melakukan olahraga atau berada dalam cuaca yang dingin. Bukan hanya itu, Stress dan kecemasan berlebihan juga dapat memicu dilepaskannya histamin dan leukotrien.
Sel lainnya (eosnofil) yang ditemukan di dalam saluran udara penderita penyakit asma dilepaskan bahan lainnya (juga leukotrien) yang juga menyebabkan terjadinya penyempitan saluran pernafasan dan akhirnya mengakibatkan seseorang mengalami serangan asma yang menyulitkannya untuk bernafas.
Faktor Pencetus Penyakit Asma
Pemicu mengakibatkan terganggunya saluran pernafasan dan mengakibatkan penyempitan dari saluran pernafasan (bronkokonstriksi). Pemicu tidak menyebabkan peradangan. Banyak kalangan kedokteran yang menganggap pemicu dan bronkokonstriksi adalah gangguan pernafasan akut, yang belum berarti asma.
Gejala-gejala dan bronkokonstriksi yang diakibatkan oleh pemicu timbul seketika, berlangsung dalam waktu pendek dan lebih mudah diatasi dalam waktu singkat. Namun saluran pernafasan akan bereaksi lebih cepat bila sudah ada atau terjadi peradangan.
Gejala-gejala dan bronkokonstriksi yang diakibatkan oleh pemicu timbul seketika, berlangsung dalam waktu pendek dan lebih mudah diatasi dalam waktu singkat. Namun saluran pernafasan akan bereaksi lebih cepat bila sudah ada atau terjadi peradangan.
- Faktor pada pasien
- Aspek genetik
- Kemungkinan alergi
- Saluran napas yang memang mudah terangsang
- Jenis kelamin
- Ras/etnik
- Faktor lingkungan
Bahan-bahan di dalam ruangan :
- Tungau debu rumah
- Binatang, kecoa
Bahan-bahan di luar ruangan :
- Tepung sari bunga
- Jamur
- Makanan-makanan tertentu, bahan pengawet, penyedap, pewarna makanan
- Obat-obatan tertentu
- Iritan (parfum, bau-bauan merangsang, household spray )
- Ekspresi emosi yang berlebihan
- Asap rokok dari perokok aktif dan pasif
- Polusi udara dari luar dan dalam ruangan
- Infeksi saluran napas
- Exercise induced asthma, mereka yang kambuh asmanya ketika melakukan aktivitas fisik tertentu
- Perubahan cuaca
Semoga sajian informasi Faktor Pencetus Penyakit Asma yang kami berikan bermanfaat dan menambah pengetahuan kita mengenai hal-hal yang berperan sebagai penyebab timbulnya penyakit asma yang menyerang seseorang. Terima kasih, salam sehat..
Simak Juga :
0 comments "Faktor Pencetus Penyakit Asma", Baca atau Masukkan Komentar
Post a Comment