Pages

Pages - Menu

Wednesday, 31 December 2014

Khasiat Buah Tomat untuk Kesehatan dan Kecantikan

Khasiat Buah Tomat untuk Kesehatan dan Kecantikan - Tomat merupakan salah satu jenis sayuran yang memiliki banyak sekali manfaat. Selain dapat digunakan dalam beragam jenis kuliner, tomat juga memiliki khasiat dan manfaat yang tak kalah luar biasanya, baik itu untuk kesehatan ataupun untuk kecantikan.

Khasiat Buah Tomat untuk Kesehatan dan Kecantikan

Kandungan Nutrisi dalam Tomat

Satu sajian tomat mentah (sekitar 150 gram) mengandung vitamin A, C, K, folat, dan kalium. Tomat rendah sodium, lemak jenuh, kolesterol, dan kalori. Tomat juga mengandung tiamin, niasin, vitamin B6, magnesium, fosfor, dan tembaga. Semua kandungan nutrisi yang terdapat dalam tomat tersebut sangat diperlukan untuk menunjang kesehatan tubuh. Selain itu, satu porsi tomat menyediakan 2 gram serat yang merupakan 7% dari jumlah asupan serat seharian yang disarankan. Dan juga tomat memiliki kandungan air yang relatif tinggi.

1. Menjaga kesehatan kulit
Tomat mampu menjaga kesehatan dan keindahan kulit Anda. Kandungan beta-karoten dalam tomat dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari. Buah tomat juga mengandung lycopene, yang dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV, yang merupakan penyebab utama faris-garis halus dan kerutan pada kulit.

2. Menjaga kekuatan tulang
Vitamin K dan kalsium dalam tomat sangat baik untuk memperkuat dan memperbaiki tulang yang mengalami kerusakan. Lycopene dalam tomat juga telah diketahui dapat meningkatkan massa tulang dan tentunya hal  ini sangatlah baik untuk mencegah penyakit Osteoporosis

3. Mencegah kanker
Tomat adalah pencegah kanker alami. Sekali lagi, lycopene dalam tomat ini mampu mengurangi resiko beberapa jenis penyakit kanker, termasuk di antaranya penyakit kanker prostat, serviks, mulut, faring, tenggorokan, kerongkongan, lambung, usus besarm dubur, dan kanker ovarium. Tomat mengandung vitamin C dan A, antioksidan yang sangat berperan dalam melawan radikal bebas penyebab kerusakan sel tubuh.

4. Menstabilkan gula darah
Manfaat tomat lainnya adalah dapat menjaga gula darah tetap seimbang. Tomat merupakan sumber kromium yang baik, yang dapat membantu mengatur kadar gula darah dalam tubuh.

5. Membantu meningkatkan daya penglihatan
Kandungan vitamin A dalam tomat telah dipercaya dapat meningkatkan ketajaman penglihatan Anda, vitamin A ini memiliki peranan penting dalam memperbaiki penglihatan dan membantu mencegah rabun senja. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa mengkonsumsi tomat dapat membantu mengurangi resiko degenerasi makula, sebuah gangguan mata yang serius dan sulit untuk dipulihkan.

6. Menjaga kesehatan rambut
Selain mampu meningkatkan ketajaman penglihatan, kandungan vitamin A dalam tomat juga mampu memuat rambu Anda tetap kuat dan indah.

7. Mencegah batu ginjal
Tomat telah diketahui dapat mencegah terjadinya penyakit batu ginjal dan batu empedu dalam tubuh. Beberapa peneliitan yang dilakukan para ahl kesehatan menunjukkan bahwa batu ginjal dan batu empedu jarang terjadi pada orang yang secara rutin mengkonsumsi tomat tanpa bijinya.

8. Meredakan peradangan
Mengkonsumsi tomat secara teratur dapat mengatasi beberapa jenis penyakit yang berkaitan dengan peradangan, diantaranya seperti : penyakit arthritis, penyakit punggung. Tomat adalah pereda rasa nyeri yang alami, hal ini karena tomat memiliki bioflavonoid dan karotenoid yang dikenal sebagai agen anti-inflamasi.

9. Menurunkan berat badan secara alami
Apakah Anda sedang melakukan program diet atau penurunan berat badan? Jika iya, libatkanlah tomat dalam setiap menu makan Anda sehari-hari. Tomat mengandung banyak serat dan air, yang dapat memberikan rasa kenyang dengan cepat dan tahan lama tanpa menambah banyak kalori. Hal inilah yang membuat tomat menjadi teman yang baik bagi Anda untuk menyukseskan program diet yang sedang dijalani. Anda bisa mengkonsumsi tomat sebagai camilan sehat, atau dapat menambahkannya pada menu makanan lain seperti salad, sandwich, sup, dan lain sebagainya.

10. Mencegah wasir dan sembelit
Kandungan serat yang tinggi dalam buah tomat mampu mengatasi gangguan sistem pencernaan yang Anda alami. Jika pencernaan bekerja dengan baik, maka penyakit sembelit atau penyakit wasirpun menjauh dari Anda.

11. Menurunkan demam
Benarkan buah tomat dapat menurunkan demam? jawabannya adalah Ya, karena buah tomat mengandung antiperitik, yaitu suatu zat yang dapat menekan suhu badan pada keadaan demam.

12. Meningkatkan produksi sperma
Buah tomat mengandung lycopene yang dapat meningkatkan jumlah produksi sperma, sehingga di prancis buah tomat dikenal dengan sebutan "pome d'amour" atau buah cinta.

13. Mencegah penggumpalan darah
Tahukah Anda, bahwa salah satu pemicu terjadinya penyakit stroke dan serangan jantung adalah karena penggumpalan darah. Darah yang menggumpal akan menyumbat darah untuk mengaliri semua anggota tubuh, sehingga jika hal itu terjadi maka organ-organ tubuh akan kehilangan suplai darah, dan organ yang paling rentan terhadap penggumpalan darah ini adalah jantung. Dalam buah tomat, terdapat biji dan di luar biji tersebut terdapat gel berwarna kekuning-kuningan, nah itulah zat yang mampu mencegah terjadinya penggumpalan darah dalam tubuh.

Itulah beberapa manfaat buah tomat untuk kesehatan dan kecantikan. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan Anda mengenai khasiat buah tomat. Terima kasih...

Tuesday, 30 December 2014

Pantangan Bagi Penderita Penyakit Tumor Lambung

Pantangan Bagi Penderita Penyakit Tumor Lambung - Berikut ini adalah sajian informasi mengenai beberapa jenis makanan yang tidak boleh dikonsumsi oleh seseorang yang menderita penyakit tumor lambung. Hal ini karena jika penderita penyakit tumor lambung mengkonsumsi sembarang makanan, maka bukannya kesembuhan yang didapat, tapi resiko parahnya penyakit tumor lambung yang sedang dikeluhkan menjadi tinggi.

Patangan Bagi Penderita Penyakit Tumor Lambung

Pantangan Bagi Penderita Penyakit Tumor Lambung
  • Makanan yang sangat asam atau pedas, seperti : cuka, cabai, dan merica. Jenis makanan ini dapat merangsang perut dan merusak dinding lambung
  • Makanan yang sulit dicerna dan dapat memperlambat pengosongan lambung, hal ini dapat menyebabkan peningkatan peregangan di lambung yang akhirnya dapat meningkatkan asam lambung, seperti makanan berlemak, kue tar, coklat, dan keju.
  • Makanan yang melemahkan klep kerongkongan bawah sehingga menyebabkan cairan lambung dapat naik ke kerongkongan, seperti alkohol, coklat, makanan tinggi lemak, dan gorengan.
  • Minuman yang merangsang pengeluaran asam lambung, seperti : kopi, anggur putih, sari buah sitrus, dan susu
  • Makanan dan minuman yang banyak mengandung gas, seperti : sawi, kol, nangka, dan alkohol atau minuman bersoda.
  • Makanan yang terlalu tinggi serat, seperti kedondong dan buah yang dikeringkan.
Bagi Anda yang memiliki keluhan penyakit asam lambung atau termasuk juga penyakit tumor lambung, sebaiknya hindarilah beberapa jenis pantangan makanan untuk penyakit tumor lambung yang telah kita sebutkan di atas. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir resiko bahaya penyakit tumor lambung yang sedang diderita dan mencegah penyakit tumor lambung agar tidak menjadi semakin parah.

Selain harus menghindari beberapa jenis makanan tersebut, akan sangat baik bagi penderita penyakit tumor lambung untuk mengkonsumsi buah pisang, biji-bijian, daging tanpa lemak, dan sayuran hijau.

Dengan menghindari pantangan makanan bagi penderita tumor lambung tersebut, diharapkan kita bisa menjaga kesehatan lambung dan menjaga pola makan serta gaya hidup yang lebih sehat demi menjaga kesehatan lambung dan agar proses penyembuhan penyakit tumor lambung yang sedang dijalani dapat berlangsung lebih cepat. Semoga bermanfaat..

Monday, 29 December 2014

11 Manfaat Kol untuk Kesehatan Tubuh

 11 Manfaat Kol untuk Kesehatan Tubuh - Manfaat kol sebagai sayuran memang sudah tidak diragukan lagi, sayurang yang memiliki kandungan serat tinggi ini sangat penting untuk kesehatan tubuh kita. Kol atau yang sering disebut dengan isitlah kubis ini termasuk ke dalam jenis Capitata, yaitu sayurang yang memanfaatkan daunnya yang membentuk bulat padat. Kol ini sendiri berasal dari Wilayah Eropa yang sudah tersebar luas di berbagai belahan bumi. Ada sekitar 400 jenis varietas kol yang dibudidayakan di seluruh dunia.

Kandungan Nutrisi yang Terdapat dalam Kol

Kol adalah salah satu jenis sayuran yang banyak digunakan dalam berbagai hidangan atau aneka masakan, seperti salad, sayur sop, atau pada karedok yang biasanya memang digunakan untuk menambah citarasa aneka masakan tersebut. Tidak hanya mampu memberikan citarasa yang khas, ternyata kol memiliki kandungan nturisi dan zat gizi yang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita, diantaranya :
  • Vitamin A
  • Vitamin B kompleks
  • Zat besi
  • Kalium
  • Ripoflavin
  • Asam folat
11 Manfaat Kol untuk Kesehatan Tubuh

11 Manfaat Kol untuk Kesehatan Tubuh
1.Membantu Pembentukan Sel Darah Merah

Zat besi adalah komponen utama yang membuat proses pembentukan sel darah merah lebih produktif, sehingga mencegah tubuh dari penyakit anemia atau penyakit kurang darah. Mengkonsumsi kola dapat disandingkan dengan jus jeruk, karena manfaat jeruk mampu mengoptimalkan penyerapan zat besi dari manfaat kol itu sendiri.

2. Mencegah Kanker

Golongan kubis-kubisan seperti kol ini memiliki kandungan zat yang mampu memerangi sel-sel kanker dalam tubuh. Zat tersebut akan merangsang enzim untuk menahan laju pertumbuhan tumor atau kanker. Penelitian di China juga menunjukkan bahwa wanita yang mengkonsumsi kol dan brokoli mengalami penurunan resiko terjadinya gejala penyakit kanker payudara.

3. Mengontrol Tekanan Darah Tinggi

Kalium adalah senyawa yang baik untuk mengurangi gejala penyakit darah tinggi atau penyakit hipertensi. Tingginya kandungan kalim dlaam kol akan mampu menormalkan tekanan darah tinggi yang dialami oleh seseorang.

4. Kaya Akan Vitamin C

Tidak hanya buah-buahan seperti jeruk, aple atau anggur saja yang memiliki kandungan vitamin C yang tinggi, sayuran kol ini juga ternyata memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi, sehingga hal ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan sistem imun atau sistem kekebalan tubuh menjadi lebih baik untuk mencegah terjadinya penyakit yang menyerang tubuh. Vitamin C juga sangat baik untuk merawat kesehatan kulit.

5. Menurunkan Berat Badan

Bagi Anda yang menginginkan bentuk tubuh serta berat badan yang ideal, mengkonsumsi kola adalah salah satu solusi yang paling dianjurkan, hal ini karena dengan mengkonsumsi kol sercara rutin dapat menurunkan berat badan secara alami dan tentunya sangat sehat. Kol memiliki banyak kandungan vitamin yang bermanfaat, mineral dan zat gizi lainnya yang. Anda dapat mengkonsumsi kol dalam jumlah yang banyak, karena kol sendiri memiliki kandungan serat yang cukup tinggi dan rendah kalori, sehingga hal ini tidak akan mempengaruhi penambahan berat badan Anda dan justru akan mengontrol berat badan menjadi lebih ideal.

6. Detoksifikasi Tubuh

Kandungan vitamin C yang sangat tinggi dan sulfur dalam kol dapat membantu menghilangkan racun (radikal bebas) dalam tubuh. Radikal bebas ini adalah salah satu faktor utama penyakit arthritis, penyakit kulit, rematik, dan asam urat.

7. Baik untuk Otak

Kol atau kubis merupakan sumber vitamin K dan antosianin yang dapat membantu kesehatan mental dan konsentrasi otak. Kandungan ini juga dapat mencegah kerusakan syaraf, meningkatkan pertahanan tubuh, mencegah terjadinya penyakit alzheimer. Oleh karena itu, mulailah konsumsi kol untuk menjaga kesehatan otak Anda.

8. Baik untuk Mata

Kol kaya akan kandungan beta-karoten. Sebagian besar orang, terutama mereka yang sudah lanjut usia, beralih rutin untuk mengkonsumsi kol, karena dapat mencegah degenerasi makula dan dapat meningkatkan kesehatan mata, serta mampu mencegah penyakit katarak. Selain itu, zat beta-karoten ini juga dpat mengurangi resiko penyakit kanker prostat.

9. Anti Inflamasi

Kol memiliki zat Anti-Inflamasi dan merupakan sumber utama glutamin, yang merupakan agen anti-inflamasi yang kuat, sehingga mengkonsumsi kol atau kubis secara rutin dapat mengurangi efek dari berbagai jenis penyakit peradangan, seperti : alergi, demam, nyeri sendi, dan berbagai jenis gangguan kulit.

10. Mejaga Kesehatan Tulang

Kol adalah sayuran yang sangat banyak mengandung mineral seperti kalsium, magnesiu, dan kalium yang dikenal dengan kemampuannya untuk menjaga kesehatan tulang.

11. Mengatasi Sakit Kepala

Menggunakan daun kubis(kol) yang dikompres dapat membantu mengurangi rasa sakit kepala. Selain itu, menghancurkan daun kubis dan meletakannya di dahi juga dpat meringankan rasa sakit kepala. Untuk sakit kepala kronis, Anda juga bisa membuat ramuan obat herbal penghilang sakit kepala dari sayuran ini, caranya dengan membuat jus kol sebanyak 25-50 ml, kemudian minum.

Friday, 26 December 2014

Bahaya Dehidrasi Pada Tubuh

Bahaya Dehidrasi Pada Tubuh - Dehidrasi atau kekurangan cairan dalam tubuh ternyata bukanlah yang yang selalui dikaitkan dengan penyakit saja. Beberapa hal yang seringkali dihubungkan dengan dehidrasi itu sendiri adalah diare, muntah-muntah atau pendarahan. Dalam keseharian, dehidrasi dapat terjadi tanpa menimbulkan gejala yang begitu menonjol atau dapat dikatakan sangat ringan, tapi hal itu sudah menimbulkan dampak bagi kesehatan tubuh.

Bahaya Dehidrasi Pada Tubuh

Penelitian yang dilakukan Amstrong & Lieberman membuktikan bahwa dehidrasi ringan, yaitu kekurangan air sebanyak 1,5 % dari berat badan pada pria dan 1,3% wanita sudah dapat menimbulkan dampak gangguan kognitif dan suasana hati, bahkan pada wanita akan menimbulkan gejala kelelahan. Dalam keseharian, keadaan ini akan memberikan dampak pada peningkatan kesalahan kerja, mudah tersinggung atau marah, dan kinerjapun menurun. Pada dehidrasi yang ringan, gejala yang mungkin dirasakan adalah berupa rasa haus atau mulut kering. Oleh karena itu, jangan pernah sekali-kali Anda mengabaikan rasa haus, sebaiknya minumlah air yang cukup tanpa harus menunggu rasa haus terlebih dahulu, agar dapat terhindar dari dehidrasi.

Jika dehidrasi masuk ke tahap berikutnya, yaitu dapat kita katakan sebagai dehidrasi sedang (dinilai dari kehilangan berat badan sampai 4%), akan menimbulkan gejala : berdebar, hipotensi (tekanan darah rendah), apatis, elastisitas kulit menurun, dan lidah kering.

Adapun tingkat dehidrasi yang lebih berat lagi, yaitu berat badan turun hingga 6%, gejala yang ditimbulkan antara lain syok, sangat berdebar, kulit dingin, pucat, dan kebiruan, serta mata cekung, kesadaran menurun, bahkan bisa terjadi koma. Hal ini tentunya sangat tidak kita inginkan.

Dehidrasi atau kekurangan cairan ini dapat terjadi tanpa kita sadari, misalnya karena tidak cukup minum, sementara iklim atau cuaca sangat panas sehingga penguapan tubuh meningkat, banyak berkeringat karena olahraga atau aktivitas fisik lainnya. Untuk mengatasinya, minulah air putih yang cukup agar air yang hilang karena penguapan tubuh atau yang keluar melalui kerinat tersebut dapat tergantikan. Mereka yang berusia lanjut, merupakan yang paling rentan terkena dehidrasi. Hal ini karena asupan air yang kurang, karena disebabkan sensitivitas rasa haus pada mereka yang lanjut usia sudah menurun.

Tubuh kita akan senantiasa menjaga keseimbangan air berada pada batas yang normal dan fungsi serta fisiologi tubuh dapat berlangsung dengan optimal. Air di dalam tubuh memiliki peranan penting untuk mengatur suhu tubuh, melindungi organ dan jaringan tubuh, membantu melarutkan mineral dan zat gizi lainnya, sehingga dapat diserap secara sempurna oleh tubuh. Selain itu, mengkonsumsi air yang cukup dapat pula membantu mencegah terjadinya penyakit sembelit, melembabkan jaringan mulut, mata dan hidung, berperan sebagai pelumas sendi, meringankan beban kerja ginjal dan hati, melarutkan sisa-sisa metabolisme, dan membawa zat-zat gizi serta oksigen ke dalam sel. Hal inilah yang menjadi suatu alasan mengapa minum air yang cukup setiap harinya itu sangatlah penting bagi kesehatan tubuh dan juga sebagai langkah antisipasi pencegahan terjadinya dehidrasi yang merugikan kesehatan.

Simak Pula :
Untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh dan juga untuk mencegah terjadinya dehidrasi, minumlah air putih kurang lebih 8 gelas/ hari atau sekitar 2 Liter. Terima kasih telah menyimak sajian informasi Bahaya Dehidrasi Pada Tubuh, semoga bermnfaat..

Thursday, 25 December 2014

Khasiat Bunga Sinyo Nakal untuk Kesehatan

Khasiat Bunga Sinyo Nakal - Sinyo Nakal adalah tanaman yang dibudidayakan hampir di seluruh wilayah di Indonesia, baik itu sebagao tanaman hias ataupun hanya untuk pagar di halaman rumah. Tumbuhan ini dapat tumbuh di berbagai jenis tanah dari dataran rendah dekat pantai hingga pegunungan, pada ketinggian 5-2.000 m dpl. Tanaman ini akan berbunga hampir sepanjang tahun dan pemanenan sebaiknya dilakukan setelah buah masak atau berwarna kuning.
Khasiat Bunga Sinyo Nakal untuk Kesehatan
Sinyo Nakal (Duranta Erecta)
Tanamana Sinyo Nakal memiliki nama ilmiah Duranta Erecta, nama daerah melayu : Pokok Janda Gedik, Sunda : Sinyo Nakal, dan Jawa : teh-tehan. Sinyo nakal ini merupakan tanaman perdu tahunan yang tumbuh dengan tegak dengan ketinggian 1-2 meter, bentuk batangnya bulat, percabangannya rapat, kasar dan memiliki warna putih kehijauan.

Daunnya tunggal, duduk berhadapan, di ketiak tumbuh tunas, helaian daun berbentuk oval sampai lonjong, panjang 4-8 cm, lebarnya 2-3 cm, ujung dan pangkalnya runcing, tepi bergerigi, pertulangannya menyirip, permukaannya licin, berwarna hijau atau hijau yang kekuningan tergantung varietasnya.

Adapun bunganya sendiri, memiliki bentuk bulir terletak di ujung batang, muncul diketiak daun, panjangnya mencapai 20 cm, kelopaknya hijau, bentuk bintang, berlekuk 5, mahkotanya halus mengelilingi cawan bunga tempat benang sari dan putik, berdiameter 2-3 mm, warnanya putih gading.

Buahnya berbentuk bulat, kulitnya lunak dan berdiameter 5-8 mm, panjangnya 3-6 mm, ketika masih muda buahnya berwarna hijau, tapi setelah tua warnanya akan berubah menjadi oranye. Bijinya bulat, keras, berdiameter 2-5 mm, dan berwarna putih kehijauan. Akarnya tunggang berwarna kuning kotor.

Khasiat Bunga Sinyo Nakal untuk Kesehatan
  • Obat Malaria : Siapkan buah sinyo nakal yang sudah dikeringkan terlebih dahulu sebanyak 20 gram, cuci bersih dan rebus dengan 200 ml air sampai mendidih atau kurang lebih selama 15 menit. Saring dan dinginkan air rebusan buah sinyo nakal, kemudian setelah dirasa cukup dingin, minumlah obat tradisional penyakit malaria dari sinyo nakal ini sekaligus. Lakukan pengobatan sebanyak 2-3 kali dalam sehari.
  • Melancarkan Sirkulasi Darah : untuk membuat ramuan obat pelancar peredaran darah cukuplah mudah, kita hanya perlu menyiapkan daun sinyo nakal segar sebanyak 30 gram, cuci bersih dan rebus dengan 400 ml air sampai mendidih, atau sekitar 10 menit, saring dan dinginkan, kemudian minumlah ramuan herbal untuk melancarkan sirkulasi darah ini sebanyak 2 kali sehari, setiap pagi dan sore. Tidak dianjurkan oleh wanita yang sedang hamil.
Itulah manfaat bunga sinyo nakal bagi kesehatan tubuh dan sebagai penyembuh beberapa jenis penyakit. Terima kasih telah menyimak sajian informasi khasiat bunga sinyo nakal untuk kesehatan, semoga bermanfaat..

Tuesday, 23 December 2014

Macam-Macam Kelainan (Penyakit) Pada Mata

Macam-Macam Kelainan (Penyakit) Pada Mata - Gangguan atau kelainan pada mata banyak macamnya. Ada yang menular dan ada juga yang tidak menular. Rata-rata kelainan atau penyakit mata yang disebabkan oleh bakteri dan virus bersifat menular, sedangkan penyakit mata yang disebabkan karena alergi atau merupakan penyakit bawaan (genetis), maka penyakit mata tersebut tidak akan menular. Untuk lebih lengkapnya mari kita simak sajian informasi berikut ini.

Macam-Macam Penyakit Mata

Macam-Macam Kelainan (Penyakit) Pada Mata

1. Rabun Jauh (Miopi)

Adalah cacat mata dengna kondisi mata tidak dapat melihat yang bejarak jauh. Gangguan rabun jauh ini disebabkan oleh bola mata yang terlalu panjang atau lensa terlalu cembung, sehingga bayangan benda jatuh di depan retina. Rabun jauh atau miopi ini dapat dibantu dengan kaca mata berlensa cekung atau negatif.

2. Rabun Dekat (Hipermetropi)

Penderita gangguan mata jenis ini tidak dapat melihat benda yang berjarak dekat. Hal ini dikarenakan oleh bola mata yang terlalu pendek atau lensa mata yang terlalu pipih, sehingga bayangan benda jatuh di belakang retina. Untuk membatu penderita penyakit hipermetropi ini bisa menggunakan kaca mata berlensa cembung atau positif.

3. Mata Tua (Presbiopi)

Penderita presbiopi tidak jelas melihat benda yang berjarak jaih maupun dekat. Pada umumnya penyakit ini diderita oleh mereka yang sudah lanjut usia (lansia). Faktor penyebab yang menjadi pemicu terjadinya penyakit mata tua ini adalah karena otot penggerak lensa mata yang sudah mengendor, sehingga daya akomodasinya berkurang. Penderita penyakit presbiopi ini dapat ditolong dengan menggunakan kaca mata berlensa rangkap, yaitu cekung dan cembung.

4. Rabun Senja atau Rabun Ayam

Seseorang yang menderita penyakit atau kelainan mata rabun senja ini kurang jelas dalam melihat benda pada malam hari atau dalam keadaan remang-remang (kurang pencahayaan). Kelaianan atau gangguan mata rabun senja ini diakibatkan oleh kekurangan vitamin A. Untuk dapat mencegah hal ini terjadi, konsumsilah makanan-makanan yang cukup mengandung vitamin A, seperti sayur-sayuran atau buah-buahan yang berwarna jingga atau oranye, seperti : wortel.

5 Astigmatisma (Mata Silindris)

Astigmatisma adalah gangguan yang mengakibatkan penglihatan menjadi kabur atau samar-samar, disebabkan oleh kornea mata yang tidak rata. Astigmatisma atau mata silindris ini dapat ditolong dengan menggunakan kaca mata silindris.

6. Buta Warna

Apa yang Anda pikirkan ketika mendengar istilah penyakit buta warna? Ya, seseorang yang menderita penyakit buta warna ini tidak dapat membedakan warna tertentu (warna yang agak samar-samat atau sama), dan penelitian menunjukkan bahwa penyakit ini bersifat menurun atau genetis dan tidak dapat disembuhkan.

7. Katarak

Pada penderita penyakit katarak ini lensa matanya keruh, sehingga menghalangi masuknya sinar cahaya ke bagian retina. Pada umumnya, penyakit katarak diderita oleh mereka yang sudah lanjut usia, tapi tidak menutup kemungkinan jika penyakit ini juga menyerang mereka yang masih dalam usia muda. Salah satu solusi yang paling umum digunakan untuk menolong penderita penyakit katarak adalah dengan tindakan operasi.

Itulah beberapa jenis gangguan pada mata. Semoga sajian informasi yang kami berikan ini bermanfaat dan menambah pengetahuan Anda mengenai macam-macam kelainan(penyakit) pada mata dan tentunya semoga kita bisa lebih mensyukuri atas karunia Allah SWT. yang telah memberikan anugerah kepada kita untuk dapat melihat keindahan dunia dengan mata yang sempurna. Salam sehat..

Monday, 22 December 2014

Informasi Seputar Penyakit Anemia

Inforamsi Seputar Penyakit Anemia - Penyakit Anemia atau yang sering kita sebut dengan istilah " Penyakit Kurang Darah" ini merupakan suatu kondisi di mana jumlah sel darah merah atau hemoglobin (sel pembawa oksigen) dalam sel darah merah berada di bawah angka normal. Sel darah merah mengandung hemoglobin yang berperan penting dalam mengangkut oksigen dari paru-paru dan mengantarkannya ke seluruh tubuh.

Penyakit Anemia

Informasi Seputar Penyakit Anemia
Ada lebih dari 400 jenis penyakit anemia atau penyakit kurang darah, yang dapat dikategorikan ke dalam 3 kelompok:
  1. Anemia karena kehilangan darah (pendarahan). Biasanya dialami oleh wanita yang sedang hamil dan melahirkan, juga pada wanita yang mengalami menstruasi dengan volume di atas normal (darah menstruasi sangat banyak pada setiap siklusnya). Selain itu, bisa juga karena penyebab pendarahan lain seperti kondisi gastrointestinal : lubang pada lambung (maag akut), gastritis (Pembengkakan pada lambung), kanker, konsumsi obat-obatan seperti aspirin dan ibuprofen yang dapat mengakibatkan terjadinya maag atau gastritis.
  2. Anemia karena berkurangnya atau karena kegagalan produksi hemoglobin karena kurangnya konsumsi zat besi, vitamin dan mineral, kelainan sumsum tulang serta karena keturunan (genetik). Biasanya anemia ini dialami oleh bayi, anak-anak, remaja, vegetarian dan vegan yang di dalam dietnya kurang mengkonsumsi zat besi. Selain itu juga bisa diakibatkan karena kanker, atritis, dan penyakit lupus.
  3. Anemia karena rusaknya sel darah merah, di mana sel darah merah mudah pecah karena tidak sanggup menahan tekanan di dalam sirkulasi darah atau yang disebut dengan hemolytic anemia. Jenis anemia ini diderita sejak lahir atau berkembang di kemudian hari. Penyebab hemolytic anemia beberapa diantaranya adalah : penyakit keturunan seperti sickle cell anemia dan thalassemia, infeksi karena obat-obatan, racun ular dan laba-laba, keracunan makanan, penyakit darah tinggi atau penyakit hipertensi, tumor, terekspos zat-zat kimia.
Gejala Penyakit Anemia
  • Kelopak mata pucat
  • Sering merasa kelelahan
  • Sering mual
  • Sakit kepala
  • Ujung jari pucat
  • Sesak nafas
  • Denyut jantung tidak teratur
  • Wajah pucat
  • Rambut rontok
  • Menurunnya sistem kekebalan tubuh.
Simak juga :
Itulah sajian informasi mengenai penyakit anemia. Semoga bermanfaat dan bisa menambah pengetahuan Anda tentang penyakit kurang darah dan setiap gejala atau tanda-tanda yang menyertainya. Terima kasih atas kesediaan Anda telah menyimak informasi Seputar Penyakit Anemia yang kami berikan. Salam sehat..

Friday, 19 December 2014

Makanan Sehat untuk Penderita Anemia

Makanan Sehat untuk Penderita Anemia - Penyakit anenia atau penyakit kurang darah menjadi salah satu gangguan yang terjadi pada tubuh akibat kurangnya hemoglobin atau sel darah merah.

Makanan Sehat untuk Penderita Anemia

Makanan Sehat untuk Penderita Anemia
Selain menggunakan Madu alami sebagai obat tradisional penyakit anemia, ada beberapa jenis makanan yang tak kalah berkhasiatnya dalam mengobati dan menyembuhkan penyakit kurang darah secara efektif dan cepat. Adapun beberapa jenis makanansehat penyembuh anemia tersebut adalah sebagai berikut :

1. Makanan Laut
Ikan tidak hanya kaya akan lemak omega-3, tetapi juga merupakan sumber zat bsi yang sangat baik untuk tubuh

2. Daging Sapi
Daging merah merupakan makanan yang paling direkomendasikan untuk meningkatkan hemoglobin, tetapi pilihlah daging merah yang tak memiliki banyak lemak.

3. Beras Merah
Tahukah Anda bahwa beras merah memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan tubuh kita, diantaranya : untuk penurunan berat badan, kolesterol, dan gangguan pencernaan. Beras merah juga mengandung zat besi yang dapat meningkatkan hemoglobin.

4. Hati
Hati adalah sumber makanan yang kaya akan zat besi. Hati ayam (100 gram) mengandung 9 mg zat besi. Tetapi hati sapi jauh lebih sedikit kalori dibandingkan dengan jenis hati lainnya dan seumber zat besi seta rendah kolesterol

5. Stroberi
Stroberi dapat meningkatkan hemoglobin melalui 2 cara, yaitu mengandung banyak zat besi dan membantu penyerapan zat besi oleh tubuh. Stroberi juga mengandung vitamin C yang dapat meningkatkan penyerapan zat besi dalam darah.

6. Kentang
Sperti halnya stroberi, kentang juga mengandung salah satu zat yang sangat diperlukan oleh tubuh seseorang yang mengalami keluhan penyakit anemia atau kurang darah, yaitu zat besi dan vitamin C yang mampu meningkatkan penyerapan nutrisi dalam tubuh. Kentang merupakan salah satu sumber zat besi terbaik.

7. Brokoli
Selain sebagai sayuran pencegah pengapuran tulang, brokoli juga merupakan salah satu jenis sayuran yang menyediakan banyak zat besi untuk tubuh.

8. Tiram
Kerang, tiram, dan udang merupakan sumber zat besi. Makanan laut secara keseluruhan memberikan beberapa manfaat untuk kesehatan, mulai dari penurunan berat badan hingga mencegah penyakit.

9. Bayam
Bayam adalah sayuran yang mengandung banyak zat besi. 100 gram bayam mengandung 2,7 mg zat besi. Bayam juga merupakan sumber vitamin A dan C serta magnesium. Selain mampu meningkatkan hemoglobin, bayam juga mampu membantu tubuh untuk melawan kanker daengan memperlambat pertumbuhannya. (Baca : 9 Khasiat Bayam untuk Kesehatan).

Itulah beberapa jenis makanan sehat untuk penderita penyakit anemia. Semoga bermanfaat dan menjadi salah satu solusi pengobatan dan pemulihan kondisi tubuh Anda yang sedang diserang oleh oleh penyakit Anemia. Selamat mencoba..

Thursday, 18 December 2014

Makanan Sehat untuk Atasi Sembelit

Makanan Sehat untuk Atasi Sembelit - Ada berbagai macam metode penyembuhan yang digunakan untuk mengatasi penyakit sembelit atau penyakit konstipasi, baik itu secara medis ataupun secara tradisional dengan menggunakan bahan-bahan alami dapat kita gunakan sebagai obat tradisional penyakit sembelit.

Makanan Sehat untuk Atasi Sembelit

Berikut ini adalah beberapa jenis makanan untuk mengobati penyakit sembelit, bahan-bahannya dapat dengan mudah kita peroleh, karena merupakan bahan alami yang selama ini sering kita temukan di dapur raumah atau di lingkungan sekitar kita.
Makanan Sehat untuk Atasi Sembelit

1. Pepaya

Buah pepaya matang sangat kaya akan kandungan vitamin C dna memiliki serat yang tinggi, dan hal ini tentunya sangat baik untuk dikonsumsi oleh seseorang yang memiliki keluhan penyakit sembelit atau konstipasi.

2. Stroberi

Buah yang memiliki warna merah dan berasal dari Negara bercuaca dingin inti tidak hanya memiliki tampilan yang sangat cantik dan enak untuk dikonsumsi, tetapi ia juga sangat bermanfaat untuk mengatasi masalah sistem pencernaan atau pengerasan feses yang terjadi pada penderita penyaki sembelit. Disamping bertindak sebagai astringen untuk meredakan demam dan juga membesihkan gigi, buah stroberi ini juga kaya akan vitamin C yang baik untuk kesehatan kulit.

3. Cincau

Tahukah Anda, bahwa Cincau memiliki kandungan serat yang tinggi? Ya, Cincau adalah salah satu jenis makanan yang memiliki kandungan serta tinggi dan rendah kalori, yang dipercaya mampu meredakan panas dalam tubuh, demam, perut kembung, sembelit dan diare. Selain itu, cincau juga mampu membersihkann organ pencernaan dari zat karsinogen (salah satu zat pemicu timbulnya kanker).

4. Mentimun

Timun kaya akan kanungan mineral. Ia juga mengandung kalsium, fosfor, zat besi dan vitamin C. Bagi Anda yang memiliki keluhan penyakit sembelit atau konstipasi, siasati keluhan yang diderita dengan menggunakan mentimun, Anda hanya perlu memakan mentimun setiap hari, Insya Alloh masalah sembelit akan segera teratasi.

5. Kucai

Daun kucai memiliki kandungan vitamin C dan B, karotin, serta komponen belerang yang berfunsi sebagai natiseptik untuk membunuh bakteri dalam usus dan menjadi perangsang dalam proses kontraksi dan ekspansi usus selain melancarkan darah sekaligus mencegah terjadinya pembekuan darah. Kucai juga dapat mengatasi penyakit-penyakit, seperti kram saat menstruasi, keputihan, darah tinggi, dan terutama penyakit sembelit.

6. Pisang

Siapa yang tidak tahu salah satu buah populer ini? Ya, pisang memiliki banyak khaisat untuk kesehatan tubuh kita. Mengkonsumsi pisang setiap hari dapat membantu mengatasi masalah sembelit. Seiring kemajuan zaman, buah pisang tidak hanya dikonsumsi begitu saja, tatapi digunakan sebagai bahan dasar atau sebagai campuran beraneka ragam jenis kuliner yang sangat menggugah rasa.

7. Temulawak

Cara mengatasi penyakit sembelit dengan menggunakan temulawak (Curcuma Xanthorriza) adalah sebagai berikut :
  • Ambil bagian batang dan rimpang (ubi) muda temulawak
  • Bersihkan dan rebus hingga mendidih
  • Setelah mendidih, saring dan tuangkan ke dalam gelas
  • Dingin sebentar, dan minum rebusan temulawak untuk mengobati keluhan penyakit sembelit Anda sebanyak 2-3 x sehari. Bisa juga diminum sebagai langakah pencegahan penyakit sembelit, serta dapat mengatasi masalah tinja berdarah.
8. Lobak Merah

Wortel atau nama ilmiahnya Daucus carota L dapat membantu mengobati penyakit sembelit, mengobati sakit ketika buang air kecil, meningkatkan aliran saat menstruasi dan menjaga kulit agar tetap sehat. Cara terbaik menikmati manfaat wortel adalah dengan memakannya secara mentah.

Simak Juga :
Itulah beberapa jenis makanan sehat untuk atasi penyakit sembelit. Semoga bermanfaat dan menjadi solusi penyembuhkan penyakit sembelit (kontipasi) yang sedang Anda keluhkan. Terima kasih telah menyimak sajian informasi  cara sehat atasi penyaki sembelit, selamat mencoba..

Tuesday, 16 December 2014

Khasiat Tanaman Begonia untuk Kesehatan

Khasiat Tanaman Begonia untuk Kesehatan - Tanaman Begonia ini memiliki nama Latin Begonia popenoci Standley yang konon bermula sari sebuah hutan tropis. Tanaman ini merupakan tumbuhan liar yang dapat tumbuh du hutan-hutan basah atau kadang ditanam sebagai tanaman hias. Tanaman ini bisa tumbuh dengan baik di tempat-tempat yang lembab, tanah berhumus, dan di tempat yang sedikit ternaungi, mulai dari ketinggian 900m sampai 2.300 m dpl. 

Khasiat Tanaman Begonia untuk Kesehatan
Pertumbuhan tanaman bunga begonia ini menyemak maupun menjalar, dan ada juga yang tumbuh vertikal. BEgonia daun tidak menyukai air yang berbelhian dan sinar matahari langsung, begonia membutuhkan kondisi yang hangat. Tanaman ini hanya mampu bertahan selama 1-2 tahun, akan tetapi tanaman ini juga sangat mudah untuk dibudidayakan.Biasanya bunga begonia akan berbunga pada bulan Juni sampai September. Waktu panen yang tepat adalah bulan September hingga bulan November.

Tidak hanya cantik dan memiliki bentuk bunga yang unik, tanaman bunga begonia ini juga ternyata dapat digunakan sebagai obat dan memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh kita, dari penyakit luar hingga penyakit dalam, diantaranya : demam, pemebersih darah, mampu mengatasi haid, mengobati batuk, dan obat luka.

Kandungan Kimia Tanaman Bunga Begonia

Alasan mengapa tanaman bunga begonia ini memiliki khasiat untuk kesehatan adalah karena di dalamnya terkandungan beberapa zat kimia yang berfungsi sebagai penyembuhan beberapa jenis penyakit dalam tubuh, diantaranya : saponin, tanin, flavonoida, polifenol.

Khasiat Tanaman Begonia untuk Kesehatan

1. Obat Turun Panas

Gunakan seluruh bagian tanaman begonia segar sebanyak 30 gram, kemudian cuci bersih dan rebus dengan 200 ml air sampai mendidih hingga rebusannya tinggal tersisa setengahnya. Dinginkan dan saring air rebusan obat penurun panas dari tanaman begonia ini, dan minum 2-3 x sehari.

2. Obat Pereda Sakit Saat Haid

Gunakan seluruh bagian tanaman begonia segar sebanyak 50 gram, cuci besih dan rebuslahd engan 400 ml air sampai mendidih selama kurang lebih 15 menit, saring dan minum 2x sehari, pagi dan sore. Lakukan secara rutin mengobati sakit haid dengan tanaman bunga begonia obat tradisional pereda nyeri haid yang efektif.

Bunga begonia tidak hanya memiliki fungsi sebagai tanaman hias yang dapat mempercantik tampilan taman atau halaman rumah kita, tetapi telah diketahui secara melalui penelitian ilmiah, bahwa tanaman begonia bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Terima kasih telah menyimak Khasiat Tanaman Begonia untuk Kesehatan, semoga bermanfaat..

Monday, 15 December 2014

Khasiat Bunga Kenop untuk Kesehatan

Khasiat Bunga Kenop untuk KesehatanKhasiat Bunga Kenop untuk Kesehatan - Bunga Kenop atau dalam bahasa Latin Gomphrena Globosa L, adalah herba tahunan yang berasal dari Amerika Tropis memiliki tinggi sekitar kurang lebih 60 cm, berambut dan digunakan sebagai tanaman hias yang dapat tumbuh liar di ladang-ladang yang cukup mendapat sinar matahari, dan dapat ditemukan pada ketinggian 1-1.300 m dpl.

Bunga Kenop memiliki batang hijau yang kemerahan, berambut, membesar pada ruas percabangannya, daunnya duduk berhadapan, bertangkai, bentuknya bulat telur sungsang dengan panjang 4-10 cm dan lebar 2-5 cm, daun tersebut runcing diujungnya, berwarna hijau, dibagian atasnya berambut halus, bunganya berbentuk seperti bola berwarna merah tua keunguan, merah muda atau putih dan berbentuk bonggol.

Kandungan Kimia Bunga Kenop

Rasa dan khasiat bunga kenop tidak terlepas dari kandungan kimia yang ada di dalamnya. Bunga Kenop ini mengandung beberapa jenis zat kimia, antara lain : Gomphrenin, I, II, III, V, VI, dan amarathin, Kandungan minyak atsiri, flavon atau saponin (yang berkhasiat sebagai peluruh dahak).

Pemanfaatan Bunga Kenop

Khasiat Bunga Kenop untuk Kesehatan biasanya digunakan untuk mengobati penyakit : Batuk rejan (pertusus), TB paru-paru disertai batuk darah, sesak nafas, radang saluran nafas akut, radang mata, sakit kepala, panas dan kejang pada anak karena gangguan hari, mimpi buruk pada anak, disentri, buang air kecil tidak lancar, dan digunakan juga sebagai obat herbal untuk menambah nafsu makan.

Khasiat Bunga Kenop untuk Kesehatan

1. Sesak Napas karena Asma Bronkitis

Untuk mengobati penyakit asma bronkitis, bahan yang diperlukan adalah : 10 kuntum bunga kenop rebus dalam 3 gelas air besih hingga tersisa 1 gelas, ambahkan arak kuning sebanyak satu sloki. Minumlah obat tradisional penyakit asma dari bunga kenop ini 3x sehari, masing-masing 1/3 gelas. Lakukan secara rutin, hingga sembuh.

2. Melancarkan Bunga Air Kecil

Bagi Anda yang memiliki keluhan susah untuk buang air kecil, Anda bisa mengatasinya dengan mengambil manfaat dari bunga kenop, cara membuatnyapun sangat mudah, Anda cukup mereebus 3-10 gram bunga kenop dalam 3gelas air besih hingga tersisa 1g elas. Setelah dingin, rebusan bunga kenop tersebut disaring dan minum air rebusannya 2x sehari, masing-masing 1/2 gelas.

3. Panas pada Anak karena Gangguan Hati (Liver)

Cara membuat ramuannya adalah : cuci bersih 7-14 kuntum bunga kenop sgar sampai bersih, lalu rebus dalam 3 gelas air bersih sampai tersisa 1/2 gelas. Setelah dingin, saringlah air rebusan bunga kenop tersebut dan minum 3x sehari, masing-masing 1/2 gelas.
Catatan : untuk gangguan livernya sendiri, harus tetap dikonsultasikan dengan para ahli medis atau dokter.
4. Disentri

Penyakit Disentri diakibatkan oleh bakteri atau kuman yang sering kali terbawa bersamaan dengan makanan atau minuman yang kita konsumsi. Fakta yang luar biasa bahwa, ternyata bunga kenop yang kita kenal sebagai tanaman hias bisa digunakan sebagai obat tradisional penyembuh penyakit disentri. Caranya cukup rebus 10 kuntum bunga kenop segar dalam 100 cc arak kuning sampai mendidih (selama 15 menit). Setelah dingin, saring dan minum sekaligus. Lakukan 2-3 x sehari.

5. Penambah Nafsu Makan

Untuk menambah nafsu makan : Cuci bersih 20 gram bunga kenop, kemudian rebus dalam 3 gelas air sampai tersisa 2 gelas. Setelah dingin, saring dan minum air rebusan herbal penambah nafsu makan dari bunga kenop. Sebaiknya diminum 2x sehari, masing-masing 1 gelas.

Itulah beberapa manfaat bunga kenop bagi kesehatan tubuh. Semoga sajian informasi mengenai Khasiat Bunga Kenop untuk Kesehatan yang kami berikan ini bermanfaat dan menjadi solusi penyembuhan atas keluhan yang Anda derita. Selamat mencoba..

Friday, 12 December 2014

Khasiat Bunga Bokor untuk Kesehatan

Khasiat Bunga Bokor untuk Kesehatan - Bunga Bokor memiliki nama Latin  Cydrangea macrophylla Seringe, Viburnum macrophylla Thunb, sedangkan dalam bahasa inggris Hydrangea dan dalam bahasa Mandarin China : Yang siu chiu.

Khasiat Bunga Bokor untuk Kesehatan
Bunga Bokor adalah tumbuhan yang banyak ditanam sebagai tanaman hias di halaman rumah dan di taman-taman. Bunga bokor ini berasal dari Negara Jepang. Secara umum, tanaman bunga bokor ini dikelompokkan pada tumbuhan perdu menahun yang tumbuh tegak, berbatang kuat, warnanya hijau sewaktu muda, dan memiliki tinggi antara 0,5 hingga 1 meter.

Bunga bokor mempunyai daun tunggal, bertangkai, letaknya berhadapan bersilang. Helaian daun lebar dan tebal, bentuknya bulat telur dan ujungnya runcing, tepi bergerigi, tulang daun menyirip, warna permukaan hijau tua dan bagian bawahnya hijau kekuningan. Bunga Bokor memiliki perbungaan yang majemuk, keluar dari ujung tangkai, membentuk rangkaian yang membulat dengan diameter dapat mencapai 20 cm, warnanya putih, merah muda, dan akan menjadi biru.

Khasiat Bunga Bokor untuk Kesehatan

1. Mengobati Penyakit Malaria
  • Siapkan bunga bokor dan daun murbei (Morusalba L.), masing-msing sebanyak 9 gram.
  • Rebus semua bahan dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas
  • Dinginkan dan saring air rebusan bunga bokor dan daun murbei tersebut
  • Minumlah 2 jam sebelum terjadi serangan malaria.
2. Mengobati Sakit Tenggorokan
  • Siapkanlah akar segar bunga bokor secukupnya
  • Cuci besih
  • Potong-potong secukupnya
  • Tambahkan cuka apel yang telah diencerkan secukupnya
  • Gilinglah sampai halus
  • Peraslah hasilnya
  • Gunakan airnya untuk kumur tenggorok atau di gargle
3. Mengobati Penyakit Ekzema pada Kantung Buah Zakar
  • Siapkanlah kembang bokor, herba bayam duri (Amaranthus spinosus L.) dan daun ketepeng China (Cassia alata L.) secukupnya
  • Cuci bersih
  • Rebus sampai mendidih
  • Setelah dingin, gunakan untuk mencuci dan mengompres bagian yang ekzema.
Catatan : Penggunaan bunga bokor dalam dosis yang berlebihan akan menimbulkan efek mual-mual.
Itulah sajian informasi mengenai khasiat bunga bokor untuk kesehatan tubuh kita. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan Anda akan manfaat kembang bokor bagi kesehatan. Simak sajian informasi kesehatan lainnya hanya di Blog Obat Tradisional Penyakit Amandel.

Thursday, 11 December 2014

Khasiat Bunga Air Mata Pengantin untuk Kesehatan

Khasiat Bunga Air Mata Pengantin untuk Kesehatan - Berikut ini adalah sajian informasi mengenai salah satu jenis bunga yang telah kita kenal sejak lama, yaitu Bunga Air Mata Pengantin dan manfaatnya bagi kesehatan tubuh kita. Simak sajiannya berikut ini.

Khasiat Bunga Air Mata Pengantin untuk KesehatanBunga Air Mata Pengantin memiliki nama latin Antigonon leptopus adalah tanaman menjalar dengan bunga berwarna merah jambu dan berwarna putih, mampu tumbuh dengan subur di daerah Amerika Tengah, tepatnya Meksiko. 

Daun tanaman bunga air mata pengantin ini berbentuk jantung, batangnya bulat, bunganya majemuk keluar dari ketiak, buahnya kering berbiji satu. Sebagai tanaman liana atau merambat, bunga air mata pengantin ini seringkali ditemukan pada pepohonan lainnya. Sedangkan jika dikembangkan sebagai tanaman hias dihalaman rumah atau di taman, bunga ini dapat dirambatkan pada pagar maupun media rambat lainnya. Tanaman bunga air mata pengantin ini pernah menjadi tanaman favorit untuk dirambatkan pada pergola sehingga sekaligus berfungsi sebagai peneduh.

Kandungan dalam Bunga Air Mata Pengantin


Bunga Air Mata Pengantin (Antigonon leptopus)
Bunga Air Mata Pengantin (Antigonon leptopus)
Bunga air mata pengantin ini yang kita kenal hanya sebagai tanaman bunga merambat yang dijadikan sebagai hiasan, baik itu dihalaman rumah, taman dan media rambat lainnya.

Disamping memiliki fungsi sebagai tanaman hias, dalam sebuah penelitian menunjukkan bahwa bunga air mata pengantin bermanfaat untuk kesehatan, diantaranya sebagai antidiabetes dan antitrombin. 

Dari penelitian sebelumnya, beberapa senyawa yang telah diisolasi dari akar dan rimpang Antigonon leptopus adalah : 
  • 2-anthocyanin
  • Pelargonin
  • Malvin
  • Quercetin
  • thamnetin
  • Quercetin-3-o-β-D-glucopyranoside. 
Jaya(2010) Mengatakan ekstrak metanol A. leptopus tidak memiliki racun dan justru memiliki kemampuan sebagai hepatoprotektif yang dapat melindungi kerusakan hati dari CCl4. Cara pemanfaatannya adalah dengan mengekstrak akar dan rimpang air mata pengantin. Selain itu, tanaman air bunga pengantin ini juga memiliki kemampuan yang hasilnya menunjukkan bahwa ekstrak etil asetat dan ekstrak metanol Antigonon leptopus signifikan dipamerkan kelumpuhan pada cacing, terutama pada konsentrasi yang lebih tinggi dari 80 mg/ml dibandingkan dengan obat standar.

Itulah sajian informasi lengkap mengenai Khasiat Bunga Air Mata Pengantin. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan anda mengenai manfaat bung air mata pengantin bagi kesehatan tubuh. Dapatkan sajian informasi lengkap lainnya mengenai kesehatan dan ramuan herbal hanya di Blog Obat Tradisional Penyakit Amandel. Terima kasih..

Wednesday, 10 December 2014

Khasiat Bunga Lavender untuk Kesehatan

Khasiat Bunga Lavender untuk Kesehatan - Bunga Lavender memiliki nama Latin Lavandula afficinalis syn.L. angustigolia (lamiaceae). Bunga yang memiliki bentuk yang mungil dan berwarna ungu ini berasal dari Eropa, tepatnya di wilayah Perancis yang biasa digunakan sebagai parfum, perlengakapan dalam upacara keagamaan(ritual) dan juga berfungsi sebagai tanaman obat sejak zaman Romawi Kuno. Kata Lavender sendiri berasal dari kata 'Lavere' yang berarti menyegarkan, dan di Indonesia sendiri bunga lavender ini diambil manfaatnya sebagai tanaman pengusir nyamuk.

Khasiat Bunga Lavender untuk Kesehatan
Bunga Lavender dapat tumbuh dengan baik di ketinggian 600-1.350 mdpl, di mana semakin tinggi tempat tumbuhnya, maka akan semakin baik pula kualitas minyak bunga lavender yang dihasilkan. Pengembangbiakan bunga ini biasanya menggunakan bijinya, biji-biji yang tua dan sehat biasanya disemaikan. Warna ungu pada bunga lavender ini ternyata sangat unik, kita bisa menggosokannya ke kulit, selain aromanya yang wangi, Andapun dapat terhindar dari gigitan nyamuk.

Lavender sendiri merupakan tumbuhan semak pendek yang banyak memiliki cabang dan batang bawah, bercabang, tegak, dan bertunas. Bagian daun atas berwarna abu-abu hijau dan keperakan pada bagian bawah, berbentuk lonjong dan meruncing, serta menempel pada bagian bawah tanaman. Bunganya sendiri berwarna violet biru dan memberikan aroma yang wangi. Batang bunganya menjulang tinggi di atas daun, dan bunganya melekat pada batang hingga berjumlah 6-10.

Manfaat Bunga Lavender

Komposisi utama dalam minyak bunga lavender adalah linalool asetat yang mampu mengendorkan dan melemaskan sistem kerja urat-urat syaraf yang menegang. Selain itu, bunga lanver juga dikenal dengan khasiatnya sebagai : lotion anti nyamuk, aromaterapi, parfum, minyak gosok, ramuan untuk mandi, dan sebagai obat alami untuk penyembuhan beberapa jenis penyakit.

Kandungan Bunga Lavender:
  • Monoterpene Hidrokarbon
  • Camphene
  • Alokasi-ocimene
  • Limonene
  • Geraniol
  • Lavandulol
  • Nerol
Khasiat Bunga Lavender untuk Kesehatan

1. Meremajakan kulit

Sifat antiseptik dan antijamur dari lavender dapat membantu pengobatan masalah kulit selama berabad-abad lamanya. Aksinya menyeimbangkan yang membantu membersihkan jerawat, mencegah degenerasi jaringan, mengatasi psoriasis, luka bakar, luka iris, dan sengatan matahari.

2. Memperkuat rambut

Lavender banyak sekali ditemukan pada produk shampoo atau produk perawatan rambut lainnya. Asalannya karena bunga lavender ini mampu menjaga kesehatan rambut, menyeimbangkan minyak kulit kepala dan meremajakan rambut dari akar sampai ke ujung, melalui pijat teratur dengan menggunakan minyak bunga lavender

Beberapa studi menemukan bahwa lavender dapat membantu proses pertumbuhan rambut dalam kasus alopecia areata, yaitu suatu kondisi rambut rontok yang mengakibatkan kebotakan.

3. Mengatasi selulit

Kaki yang indah dapat kita miliki dengan perawatan yang bisa kita dapatkan dari manfaat bunga kecil yang cantik ini. Lavender mampu meningkatkan sirkulasi, warna kulit, serta mencegah strech mark dan mencegah retensi cairan, sehingga selulit dapat dicegah secara efektif.

4. Mengatasi insomnia dan meringankan kecemasan

Penelitian ilmiah yang telah dilakukan para ilmuwan telah didapatkan fakta bahwa bunga lavender yang bersifat aromaterapi sangat efektif untuk menenangkan sistem syaraf. Dengan penggunaan minyak lavender ini bisa meningkatkan kualitas tidur dan bisa juga digunakan untuk menenangkan suasana hati yang cemas dan depresi. Bagi Anda yang memiliki keluhan penyakit insomnia, Anda bisa mengatasinya dengan obat tradisional penyakit insomnia yang dibuat dari ekstrak minyak bunga lavender.

5. Mengurangi sakit kepala

Bunga Lavender ini dikenal sebagai aromatherapis yang efektif untuk menghilangkan rasa sakit. Pijatan lembut dengan menggunakan minyak lavender tidak hanya dapat mencairkan ketegangan tubuh, namun juga merupakan tanaman herbal untuk sakit kepala. Selain itu, lavender juga sangat efektif untuk mengatasi nyeri otot, sakit sendi, rematik, dan keseleo.

6. Mengatasi gangguan pernafasan

7. Membantu sistem penceranaan

Perut memiliki banyak syaraf seperti halnya otak, sehingga tidak mengejutkan jika lavender dapat menenangkan sistem pencernaan karena dapat menenangkan fikiran. Sebagai antispasmodic dan obat penenang, lavender dapat bekerja pada 'nervous stomach' (sakit perut) dan kram, serta mampu membantu pencernaan dengan merangsang produksi asam lambung dan empedu.

8. Meningkatkan immunitas atau kekebalan tubuh

Penggunaan minyak bunga lavender ini telah terbukti mampu meningkatkan ketahanan terhadap penyakit dengan menurunkan aliran hormon stress kortisol. Kortisol ini dapat menurunkan kekebalan tubuh, mengakibatkan tubuh lebih rentan terkena penyakit flu selama masa stress. (minyak lavender esensial tidak dianjurkan untuk wanita hamil atau menyusui).

9. Menyejukkan dan menenangkan

Aroma lavender membawa rasa tenang. Penelitian telah menunjukkan bahwa lavender ini memiliki sifat menyejukkan dan bahkan memberikan efek penenang ketika dihirup. Produk yang mengandung lavender baik untuk menyejukkan dan menenangkan bayi.

10. Menghilangkan ketombe

Minyak bunga lavender dapat mengatasi masalah ketombe dan membantu kondisi kulit kepala. Salah satu cara mengatasi ketombe dengan menggunakan minyak lavender, resep dari Francesca Fusco, M.D., seorang Dermatolog yang berbasis di New York : Basahi rambut dengan air hangat dan keringkan dengan handuk. Selanjutnya, ambil cangkir dan campuran 15 tetes minyak esensial lavender dengan 2 sdm minyak zaitun atau minyak almond.

Masukkan dalam microwave selama sekitar 10 detik atau sampai terasa hangat. Pijatlah minyak ke kulit kepala, kenakan topi mandi, diamkan selama satu jam, lalu keramas "mungkin butuh beberapa kali perawatan untuk melihat manfaatnya," catatnya. 

Terima kasih telah menyimak sajian informasi Khasiat Bunga Lavender untuk Kesehatan. Simak sajian informasi menarik lainnya mengenai kesehatan dan berbagai macam ramuan herbal, hanya di Blog Obat Tradisional Penyakit Amandel. Semoga bermanfaat.

Tuesday, 9 December 2014

Khasiat Kembang Merak untuk Kesehatan

Khasiat Kembang Merak untuk Kesehatan - Tanaman Kembang Merak memiliki nama Latin Caesalpinia pulcherrima, sangat mudah untuk dikenali bunganya yang didominasi dengan warna merah dan kuning menyala, kontras dengan daunnya yang berwarna hijau cerah. Bunga ini habitat aslinya berasal dari Amerika Tengah, namun telah menyebar ke semua negara yang beriklim tropis termasuk Indonesia. 

Khasiat Kembang Merak untuk Kesehatan
Tanaman Kembang Merak ini sendiri memiliki banyak sebutan berbeda, misalnya : Patra Kembala (Sunda), Perak Kegel (Madura) atau Bunga Kacang (Manado). Tanaman ini sangat mudah untuk dipelihara, tidak memerlukan perawatan khusus, karena dapat tumbuh dengan baik di pekarangan rumah.

Selain mampu mempercantik tampilan halaman rumah kita, tanaman kembang merak ini juga ternyata memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan tubuh kita, beberapa diantaranya adalah : mengatasi penyakit kolera, asma, malaria, dll.

Kandungan Kimia :
  • Bunga mengandung : tanin, asa, gallat, asam benzoat, resin, dan zat merah
  • Daun mengandung : alkaloid, saponin, tanin, glucosida, dan calsium oksalat
  • Kulit kayu mengandung : plumbagin, lumbagol, zat samak, alkaloid, saponin, tanin, calsium, dan oksalat.
Bagian tanaman kembang merak yang bisa digunakan sebagai obat antara lain sebagai berikut :

Bunga

Helaian mahkota bunga kembang merak ini mengandung flavonoid yang bermanfaat sebagai antiradang dan antinyeri. Bunganya dilumatkan hingga membentuk pasta dan bisa dioleskan pada permukaan kulit untuk mengatasi memar bekas luka sekaligus mengurangi rasa sakit. Selain itu, bunga kembang merak ini juga bermanfaat untuk mengatasi : menstruasi tidak lancar, luka terpukul, panas, kejang pada anak, erysipelas,mata merah (conjuntivitis)

1. Daun

Di pedalaman Hutan Amazon, daun kembang merak ini dilumatkan hingga halus lalu diencerkan dengan sedikit air. Dengan meminum ramuan ini, bisa didapat manfaat : melancarkan menstruasi, mengatasi sariawan, serta meredakan demam pada infeksi malaria.

2. Akar

Akar kembang merak ini ternyata memiliki kandungan antibakteri yang digunakan untuk mengatasi infeksi bakteri Vibrio cholerae, yaitu bakteri penyebab penyakit kolera. Cara mendapatkan manfaat dari akar kembang merak sebagai obat alami penyakit kolera ini cukup mudah, rebus akar kembang merak dan saring kemudian minum air rebusannya tersebut. Namun, hati-hati pada ibu hamil, rebusan 4 gram akar kembang merak bisa memicu keguguran.

3. Biji

Tidak hanya akar, daun dan bunga kembang merak saja yang memiliki khasiat untuk kesahatan, biji kembang merakpun memiliki manfaat untuk mengatasi masalah pernafasan. Caranya dengan digerus terlebih dahulu hingga menjadi serbuk, ramuan ini juga bisa mengatasi batuk-batuk, sesak nafas karena asma serta nyeri dada.

4. Kulit kayu

Kulit kayu kembang merak ini ternyata memiliki fakta yang unik, yaitu dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif pengganti obat kumur. Caranya : keringkan beberapa garm kulit kayu kembang merak lalu rebus dalam air mendidih, dan gunakan air rebusannya untuk berkumur, kandungan antibakterinya dapat membantu kebersihan gigi dan mulut. Selain sebagai obat kumur, kulit kayu kembang merak ini juga berfungsi sebagai obat tradisional penyakit diare.

Khasiat Kembang Merak untuk Kesehatan

1. Diare akut
Tumbuk halus 5 gram kering atau 10 gram kulit batang kembang merak yang segar, lalu seduh dengan 100 cc air panas  dan minum 2x sehari

2. Mengobati penyakit hepatitis
Rebus 30 gram daun kembang merak dan 30 gram daun serut (Streblus asper Lour) dengan 4 gelas air sampai tersisa 2 gelas. Saring dan minum saat hangat 2 x sehari, masing-masing 1 gelas.

3. Kejang pada anak
Cuci bersih 5 kuntum bunga kembang merak. 1/4 genggam daun kembang merak, 3 jari akar kembang merak, 3 jari kulit batang kembang merak, tumbuk semua bahan dan tambahkan air garam secukupnya, kemudian gunakan ramuan ini untuk menggosok leher, punggung dan kaki anak.

4. Panas
Seduh 5 gram kering atau 20 gram segar bunga kembang merak dengan 1 gelas air panas, minumlah selagi hangat.

5. Perut kembung
Tumbuk halus daun kembang merak, alang-alang dan bawang putih secukupnya sampai menjadi bubur, balurkan campuran bahan tersebut pada perut sebagai obat luar.

6. Sariawan
Rebus 30 gram daun kembang merak dengan 4 gelas air sampai mendidih, lalu gunakan untuk berkumur.

Itulah beberapa manfaat bunga kembang merak bagi kesehatan tubuh. Semoga sajian informasi yang kami berikan ini dapat menambah pengetahuan mengenai manfaat tanaman kembang merak yang selama ini hanya kita kenal sebagai tanaman hias belaka. Terima kasih telah menyimak Khasiat Kembang Merak untuk Kesehatan, semoga bermanfaat..

Monday, 8 December 2014

Khasiat Bunga Camelia untuk Kesehatan Rambut

Khasiat Bunga Camelia untuk Kesehatan - Bunga Camelia (Camellia japonica) merupakan tanaman asli di daratan China. Bunga ini termasuk ke dalam keluarga theaceae atau teh-tehan. Pada tahun 1200 SM, Camelia sudah dinobatkan sebagai Bunga keabadian dan kesetiaan. Camelia merah melambangkan keagungan yang hakiki, sedangkan camelia putih melambangkan cinta yang abadi. Bunga ini diintroduksi ke Amerika, tepatnya di Charleston, Carolina Selatan pada tahun 1786.

Khasiat Bunga Camelia untuk Kesehatan Rambut
Bunga Camelia tumbuh bergerombol membentuk rumpun di daerah yang berhawa dingin, ketinggiannya mencapai 6 meter, tetapi sudah bisa berbunga ketika tanaman setinggi 12 cm, daunnya memanjang dengan permukaan mengkilap. Bunganya berukuran besar setelapak tangan orang dewasa, mahkota bunganya menumpuk (overlapping) seperti mawar, serta baunya harum semerbak.

Khasiat Bunga Camelia untuk Kesehatan Rambut

Selain memiliki aroma yang semerbak, ternyata bunga Camelia memiliki manfaat untuk kesehatan rambut. Mungkin perawatan untuk menjaga kesehatan rambut dengan menggunakan bunga Camelia ini masih terdengar baru, akan tetapi minyak bunga camelia yang berasal dari ekstraksi biji bunga camelia memang memiliki banyak manfaat untuk memelihara kesehatan rambut kita.

Minyak Bunga Camelia telah lama digunakan oleh para wanita Jepang untuk merawat rambut dan kulit mereka, sejak ribuan tahun yang lalu. Minyak bunga camelia ini merupakan ekstraksi dari biji bunga camelia yang telah dikeringkan. Adapun khasiat bunga camelia untuk kesehatan rambut adalah sebagai berikut :

1. Melembutkan rambut dan membuat rambut mudah diatur

Minyak bunga camelia mengandung antioksidan yang tinggi yang berfungsi untuk melembutkan rambut dan mencegah rambut dari kekeringan. Kita dapat menggunakan minyak bunga camelia ini sebagai kondisioner setelah keramas untuk mendapatkan rambut lembut dan mudah diatur.

2. Melembabkan rambut

Kandungan vitamin E, asam lemak omega 3 dan omega 9 pada minyak bunga camelia bermanfaat untuk melembabkan rambut. Jika Anda memiliki masalah dengan rambut kering, Anda dapat mencoba menggunakan perawatan minyak bunga camelia untuk mengatasi masalah rambut kering tersebut.

3. Mencegah ketombe

Selian dapat melembutkan rambut dan mencegah rambut kering, bunga camelia juga mampu mencegah timbulnya ketombe. Untuk mendapatkan manfaat bunga camelia sebagai pencegah timbulnya ketombe, cukup oleskan langsung minyak bunga camelia pada kulit kepala, diamkan beberapa saat sebelum dibilas debgab sampo ringan.

4. Merawat rambut rusak akibat pewarnaan

Para remaja, terutama wanita gemar bermain-main dengan pewarnaan rambut untuk menunjang penampilannya. Tapi, tidak sedikit dari kasus pewarnaan rambut ini justru malah menimbulkan kerusakan pada rambut itu sendiri. Lalu bagaimana kita mensiasatinya? Cara merwatnya cukup mudah, ya dengan menggunakan minyak bunga camelia. Minyak bunga camelia dapat merawat dan menutrisi rambut kering dan bercabang akibat pewarnaan.

Itulah sajian lengkap Khasiat Bunga Camelia untuk Kesehatan Rambut. Semoga bermanfaat dan menjadi solusi perawatan kesehatan rambut Anda. Terima kasih telah menyimak informasi mengenai manfaat bunga camelia untuk kesehatan rambut. Selamat mencoba..