Faktor Penyebab Penyakit Kanker Kulit - Berikut ini adalah beberapa penyebab penyakit kanker kulit. Apakah anda seseorang yang memiliki keluhan penyakit kanker kulit? Kenali penyebab apa saja yang dapat memicu timbulnya penyakit kanker yang berbahaya ini.
Faktor Penyebab Penyakit Kanker Kulit
Penyakit kanker kulit tidak terjadi begitu saja tanpa sebab, ada beberapa hal yang menyebabkan terjadinya penyakit kanker kulit ini. Adapun faktor penyebab penyakit kanker kulit adalah sebagai berikut:
1. Riwayat keluarga
Jika ibu Anda, ayah, saudara mempunyai riwayat kanker kulit, maka risiko Anda terjangkit penyakit itu adalah 50 persen lebih besar daripada orang lain. Jika kerabat yang lebih jauh, seperti kakek-nenek atau sepupu-telah didiagnosa penyakit serupa, Anda tetap berisiko, tapi tidak banyak.
2. Sering di luar ruangan
Jika Anda memiliki tipe kulit yang sensitif terhadap radiasi sinar ultraviolet, maka kulit Anda akan muda terbakar dan melepuh saat terkena sinar matahari. Terlebih kalau Anda sering menghabiskan waktu di luar ruangan tanpa menggunakan pelindung.
3. Penggunaan tanning bed
Tanning bed adalah alat yang digunakan untuk membantu menjadikan kulit seseorang menjadi kecoklatan, seperti berjemur di bawah panas matahari. Namun alat ini justru meningkatkan risiko melanoma, kanker kulit yang mematikan. Pengguna tanning bed 74 persen lebih mungkin terserang melanoma daripada yang tidak pernah memakainya. Untuk itu, hindari tanning bed sekarang juga.
4. Kulit yang pucat
Wanita yang kulitnya terlalu putih bahkan pucat berarti kekurangan melanin, yakni perlindungan alami kulit dari matahari alami. Sebaliknya, semakin gelap warna kulit seseorang, berarti kadar melaninnya semakin tinggi. Ini meminimalisir resiko mengidap kanker kulit.
5. Tinggal di lingkungan beriklim tropis
Iklim tropis membuat Anda terkena radiasi UV yang kuat sepanjang tahun. Adapun jika Anda tinggal di wilayah dengan ketinggian untuk setiap 1.000 meter di atas permukaan laut, dapat meningkatkan paparan UV dengan 4 sampai 5 persen.
Cara Mengatasi Penyakit Kanker Kulit
Bagi anda yang memiliki keluhan penyakit kanker kulit, jangan pernah khawatir. Penyakit kanker kulit bisa kita atasi dengan mengambil langkah-langkah pengobatan yang tepat. Dan metode pengobatan yang kami rekomendasikan kepada anda adalah dengan menggunakan ramuan obat herbal yang terbuat dari bahan alami. Untuk mengetahui cara mengobati kanker kulit dengan bahan alami, anda bisa menyimak sajian informasinya lebih lanjut di => Obat Tradisional Penyakit Kanker Kulit.
Demikianlah sajian informasi Faktor Penyebab Penyakit Kanker Kulit. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan kita terhadap hal-hal apa saja yang memicu timbulnya penyakit kanker kulit tersebut. Jagalah kesehatan dan hindarilah berbagai hal yang memicu penyakit berbahaya ini.
0 comments "Faktor Penyebab Penyakit Kanker Kulit", Baca atau Masukkan Komentar
Post a Comment