Ramuan Herbal untuk Penyakit ISPA - Tanaman obat penyembuh penyakit ISPA yang telah memiliki kemampuan luar biasa dalam menyembuhkan penyakit infeksi saluran pernafasan akut secara tuntas tanpa menimbulkan efek samping atau ketergantungan. Dan ramuan herbal penyembuh penyakit ISPA tersebut adalah tanaman lidah buaya.
Tanaman Lidah Buaya
Tanaman Lidah Buaya adalah salah satu jenis tanaman dengan daun triangular, tebal dan bergetah. Tanaman ini tidak memiliki tangkai daun dan panjang daunnya tersebut mencapai 40-60 cm dengan lebar pelepah bagian bawah 8-13 cm dan tebal antara 2-3 cm. Daun lidah buaya berdaging, kaku, lancip dengan warna daun hijau keabu-abuan dan memiliki bercak putih. Pada bagian tepi daunnya bergerigi, berduri kecil dan kaku.
Mungkin sebagian besar masayarakat tahu, manfaat dan fungsi dari tanaman yang memiliki lendir ini. Lidah buaya bisa digunakan sebagai ramuan herbal untuk mencegah alergi, ramuan herbal untuk menyembuhkan penyakit wasir, menghilangkan noda bekas jerawat, dan untuk sajian kali ini kita akan membahas mengenai manfaat lidah buaya untuk menyembuhkan penyakit infeksi saluran pernafasan akut atau yang sering kita sebut dengan istilah penyakit ISPA.
Ada beberapa jenis penyakit ISPA yang dapat disembuhkan dengan cara mengkonsumsi tanaman lidah buaya ini, salah satunya adalah Tonsilofaringitis. Penyeban penyakit ronsilofaringitis ini sendiri adalah bakteri Streptococcus β hemolyticus in vitro. Ketika penyakit tonsilofaringitis ini menyerang, maka penderitanya akan mengalami gejala, diantaranya : sakit ktika menelan, tondil membesar dan hipertensi dengan atau tanpa eksudat, batuk, dengan atau tanpa demam.
Selain tonsilofaringitis, ada beberapa penyakit infeksi saluran pernafasan akut yang disebabkan oleh bakteri Streptococcus β hemolyticus in vitro. Diantaranya adalah sebagai berikut:
- Batuk ringan maupun berdahak
- Radang tenggorokan
- Respiratory Distress Syndrome
Saponin, antrakuinon, kuinon, lupeol, asam salisilat, asam sinamat, fenol, minyak atsiri. Beberapa kandungan tersebut mampu merusak membran sel plasma bakteri dan salah satu membran sel plasma bakteri yang dapat dirusak oleh kandungan lidah buaya tersebut adalah bakteri Streptococcus β hemolyticus in vitro, yang merupakan penyebab penyakit ISPA. Kandungan zat tersebut mampu menghambat pertumbuhan dan menghentikan perkembangan bakteri penyebab utama penyakit infeksi saluran pernafasan akut.
Dengan diketahuinya tanaman lidah buaya sangat bermanfaat untuk menyembuhkan penyakit ISPA, tentunya ini menjadi kabar gembira bagi semua kalangan masyarakat, karena selain sangat efektif, tanaman lidah buaya ini dapat digunakan oleh seluruh anggota keluarga kita tanpa menimbukan efek samping ataupun dampak negatifnya.
Lalu, bagaimana cara mengobati penyakit ISPA dengan menggunakan lidah buaya? Mari kita simak sajian cara membuatnya berikut ini:
1. 20 gram lidah buaya
2. Sendok makan madu murni
3. Cuci daun lidah buaya dan kupas kulitnya
4. Potong kecil-kecil daging daun lidah buaya berbentuk dadu
5. Campurkan potongan daging lidah buaya dengan 2 sendok makan madu
**Minumlah 2x sehari selama sepuluh hari berturut-turut.
Selain dengan menggunakan ramuan herbal penyembuh penyakit ISPA tersebut di atas, kita juga masih bisa memanfaatkan obat herbal lainnya untuk mengobati penyakit ISPA, dan obat herbal tersebut adalah teripang laut. Anda bisa menyimak sajian lengkapnya di => Obat Tradisional Penyakit ISPA.
Demikianlah sajian informasi penyembuhan penyakit infeksi saluran pernafasan akut dengan menggunakan tanaman lidah buaya, ramuan herbal untuk penyakit ISPA. Semoga bermanfaat dan menjadi wasilah kesembuhan penyakit yang saat ini anda keluhkan, selamat mencoba...
0 comments "Ramuan Herbal untuk Penyakit ISPA", Baca atau Masukkan Komentar
Post a Comment