Makanan Sehat untuk Penderita Anemia - Penyakit anenia atau penyakit kurang darah menjadi salah satu gangguan yang terjadi pada tubuh akibat kurangnya hemoglobin atau sel darah merah.
Makanan Sehat untuk Penderita Anemia
Selain menggunakan Madu alami sebagai obat tradisional penyakit anemia, ada beberapa jenis makanan yang tak kalah berkhasiatnya dalam mengobati dan menyembuhkan penyakit kurang darah secara efektif dan cepat. Adapun beberapa jenis makanansehat penyembuh anemia tersebut adalah sebagai berikut :
1. Makanan Laut
Ikan tidak hanya kaya akan lemak omega-3, tetapi juga merupakan sumber zat bsi yang sangat baik untuk tubuh
2. Daging Sapi
Daging merah merupakan makanan yang paling direkomendasikan untuk meningkatkan hemoglobin, tetapi pilihlah daging merah yang tak memiliki banyak lemak.
3. Beras Merah
Tahukah Anda bahwa beras merah memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan tubuh kita, diantaranya : untuk penurunan berat badan, kolesterol, dan gangguan pencernaan. Beras merah juga mengandung zat besi yang dapat meningkatkan hemoglobin.
4. Hati
Hati adalah sumber makanan yang kaya akan zat besi. Hati ayam (100 gram) mengandung 9 mg zat besi. Tetapi hati sapi jauh lebih sedikit kalori dibandingkan dengan jenis hati lainnya dan seumber zat besi seta rendah kolesterol
5. Stroberi
Stroberi dapat meningkatkan hemoglobin melalui 2 cara, yaitu mengandung banyak zat besi dan membantu penyerapan zat besi oleh tubuh. Stroberi juga mengandung vitamin C yang dapat meningkatkan penyerapan zat besi dalam darah.
6. Kentang
Sperti halnya stroberi, kentang juga mengandung salah satu zat yang sangat diperlukan oleh tubuh seseorang yang mengalami keluhan penyakit anemia atau kurang darah, yaitu zat besi dan vitamin C yang mampu meningkatkan penyerapan nutrisi dalam tubuh. Kentang merupakan salah satu sumber zat besi terbaik.
7. Brokoli
Selain sebagai sayuran pencegah pengapuran tulang, brokoli juga merupakan salah satu jenis sayuran yang menyediakan banyak zat besi untuk tubuh.
8. Tiram
Kerang, tiram, dan udang merupakan sumber zat besi. Makanan laut secara keseluruhan memberikan beberapa manfaat untuk kesehatan, mulai dari penurunan berat badan hingga mencegah penyakit.
9. Bayam
Bayam adalah sayuran yang mengandung banyak zat besi. 100 gram bayam mengandung 2,7 mg zat besi. Bayam juga merupakan sumber vitamin A dan C serta magnesium. Selain mampu meningkatkan hemoglobin, bayam juga mampu membantu tubuh untuk melawan kanker daengan memperlambat pertumbuhannya. (Baca : 9 Khasiat Bayam untuk Kesehatan).
Itulah beberapa jenis makanan sehat untuk penderita penyakit anemia. Semoga bermanfaat dan menjadi salah satu solusi pengobatan dan pemulihan kondisi tubuh Anda yang sedang diserang oleh oleh penyakit Anemia. Selamat mencoba..
0 comments "Makanan Sehat untuk Penderita Anemia", Baca atau Masukkan Komentar
Post a Comment