Pages

Pages - Menu

Monday, 30 September 2013

Tanaman Herbal Untuk Menurunkan Kolesterol

Tanaman Herbal Untuk Menurunkan Kolesterol - Bagaimana cara menurunkan kolesterol secara alami? Mungkin pertanyaan itu sempat terlintas di benak anda yang saat ini sedang mengeluhkan penyakit kolesterol. Jangan khawatir, beberapa saat lagi and akan tahu cara mudah menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh anda.

Ada banyak metode yang digunakan untuk mengobati dan menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Baik itu secara medis, maupun secara tradisional. Berikut ini adalah solusi untuk menurunkan kadar kolesterol dengang menggunakan bahan alami yang bahan-bahannya dapat kita peroleh dengan mudah di lingkungan sekitar kita dan telah terbukti sangat efektif mampu menurunkan kadar kolesterol yang tinggi.

Tanaman Herbal Untuk Menurunkan Kolesterol

Tanaman Herbal Untuk Menurunkan Kolesterol
Tanaman Kubis

Kubis atau yang biasa juga disebut kol adalah jenis sayuran yang biasa digunakan sebagai bahan utama sayuran yang sangat populer, baik itu sebagai bahan untuk membuat sayur soup, capcai, tumisan, karedok, dll. Mungkin kita sedikit bertanya-tanaya, mengapa kol dapat dijadikan sebagai penurun kadar kolesterol? Berikut ini faktanya. Kubis atau kol telah diketahui mengandung air, protein, lemak, karbohidrat, serat, kalsium, fosfor, tinamide, dan betakaroten. Selain itu kubis juga memiliki kandungan senyawa sianohidroksibutena (CHB), sulforafan, dan iberin yang merangsang pembentukan glutation.

Cara Pemakaian: Cuci kubis hingga bersih, lalu bilas dengan air matang. Potong-potong seperlunya, lalu dijus. Air sari kubis diminum sekaligus, lakukan setiap hari. Atas izin-Nya, kadar kolesterol tinggi yang anda derita akan segera stabil dan sembuh.

Buah Belimbing manis

Rasanya yang manis, menjadi daya tarik tersendiri yang dimiliki buah yang sering disebut dengan Star Fruit ini. Selain bisa dijadikan sebagai jus, atau campuran rujak, belimbing memiliki manfaat yang luar biasa dalam menurunkan kadar kolesterol. Hal ini karena kadungan serat tinggi yang terdapat pada belimbing dapat mencegah penyerapan lemak, sekaligus dapat menurunkan kadar kolesterol dan mencegah tekanan darah tinggi. Serat yang tinggi juga dapat memperlancar pencernaan. Sementara kandungan vitamin C-nya yang tinggi baik untuk antikanker.

Bahan: 2 buah belimbing manis ukuran besar
Cara Pemakaian: Buah belimbing dimakan setelah makan pagi dan malam, masing-masing 1 buah.
Bawang putih

Salah satu jenis rempah-rempah yang memiliki banyak manfaat. Selain digunakan untuk menambah citarasa atau aroma masakan dapur kita, telah terbukti secara rklinis bahwa bawang putih memiliki manfaat yang luar biasa terhadap kesehatan tubuh kita, yaitu cara alami menurunkan kolesterol.

Bawang putih mengandung bahan aktifnya s-allyl cysteine, serta suatu komponen thioallyl yang mempunyai khasiat hipolipidemik dan antitrombotik. Studi di Munich University, Jerman, menemukan bahwa menambahkan bawang putih ke dalam diet akan menurunkan kolesterol jahat sekitar 10 persen dalam empat bulan. Mengonsumsi bawang putih segar sering jadi masalah bagi banyak orang karena rasa yang tidak enak dan aromanya menyengat.

Bahan: 1-2 siung bawang putih
Cara Pemakaian: Bawang putih diiris tipis-tipis atau dipipiskan dan dibuat bulatan kecil, lalu ditelan. Lakukan 2 kali sehari. Namun ada cara lain supaya lebih mudah masuk ke tubuh kita. Bawang putih bisa dikreasikan dengan buah-buahan yang enak, menjadi jus kaya manfaat.

Buah Alpukat
Alpukat. Ya, ketika mendengar nama buah yang satu ini, ingatan kita pasti tertuju pada jus alpukat. Tidak sedikit orang yang menggemari buah alpukat ini. Memiliki rasa yang unik dan telah banyak para pakar kecantikan kulit yang telah memanfaatkannya untuk kecantikan kulit dan wajah. Ternyata bukan hanya terpaku pada rasa dan manfaatnya untuk kecantikan, alpukan juga sangat efektif untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi dalam tubuh. 

Pada alpukat dapat ditemukan kandungan asam folat, asam pantotenat, niasin, vitamin B1, vitamin B6, vitamin C, vitamin E, fosfor, zat besi, kalium, magnesium, dan glutation, juga kaya akan serat dan asam lemak tak jenuh tunggal. Kandungan ini yang mampu menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol darah.
Bahan:  1 buah alpukat matang
Cara Pemakaian: Buah alpukat dimakan mentah. Lakukan setiap hari.

Cara Mencegah Penyakit Kolesterol
Selain mengkonsumsi beberapa jenis bahan alami penurun kolesterol di atas, kita juga harus menjalani gaya hidup yang sehat, agar proses penyembuhan dapat berlangsung lebih cepat. Berikut ini adalah langkah untuk mencegah kolesterol jahat:
  1. Menurunkan berat badan yang berlebih
  2. Berhenti merokok
  3. Rajin olahraga
  4. Cek kesehatan secara rutin
  5. Makan makanan yang rendah kalori
  6. Minum teh hijau
Simak juga sajian lengkap artikel menarik lainnya mengenai pengobatan  penyakit kolesterol dengan ramuan obat tradisional, anda bisa menyimaknya di => Obat Tradisional Penyakit Kolesterol.

Itulah beberapa ramuan herbal yang sangat efektif untuk mengatasi kolesterol tinggi. Bagi anda yang saat ini memiliki keluhan penyakit kolesterol, jangan tunggu sampai parah. Segera lakukan pengobatan untuk menurunkan kadar kolesterol anda dengan beberapa bahan alami tersebut, karena selain terbukti sangat ampuh, bahan-bahannya juga sangat mudah untuk didapatkan di lingkungan sekitar kita dan yang pasti tanpa efek samping. Terima kasih anda telah berkunjung dan menyimak inforamsi Tanaman Herbal Untuk Menurunkan Kolesterol.

Sunday, 29 September 2013

Makanan Pemicu Kolesterol Tinggi

Makanan Pemicu Kolesterol Tinggi - Tidak semua makanan aman untuk dikonsumsi, ada beberapa jenis makanan yang harus dihindari oleh penderita penyakit kolesterol. Karena jika tidak, maka kadar kolesterol dalam darah si penderita akan semakin tinggi dan tentunya hal ini akan membahayakan kesehatan tubuhnya.

Makanan Pemicu Kolesterol Tinggi
Makanan Pemicu Kolesterol Tinggi

Kolesterol sebenarnya adalah salah satu unsur yang memiliki manfaat dalam tubuh kita. Akan tetapi, jiak kadar kolesterol dalam tubuh memiliki jumlah melebihi batas kewajaran, justru akan membahayakan kesehatan seseorang. Seperti yang telah kita ketahui, bahwa penyakit kolesterol merupakan pemicu berbagai penyakit yang berbahaya dan pengganggu kesehatan, beberapa diantaranya adalah : penumpukan kolesterol di dinding pembuluh darah yang menyebabkan tersumbatnya aliran darah arteri, penyakit darah tinggi, serangan jantung, hingga stroke.

Makanan yang dapat memicu kolesterol menjadi tinggi diketahui adalah makanan yang mengandung banyak lemak jenuh atau lemak trans, dan jenis makanan tersebut dapat ditemui pada bahan makanan yang berasal dari hewan dan makanan yang diolah dengan cara digoreng.

Tabel Makanan yang Harus Diwaspadai-Kadar Kolesterol Cukup Tinggi

Jenis Makanan
Kolesterol
(Mg/10 gr)
Daging sapi berlemak
125
Gajih sapi
130
Gajih kambing
130
Daging babi berlemak
130
Keju
140
Sosis daging
150
Kepiting
150
Udang
160
Kerang
160
Siput
185
Belut


Tabel Makanan yang Berbahaya dan Pantang Dikonsumsi
Jenis Makanan
Kolesterol
(Mg/10 gr)
Santan
185
Gajih babi
200
Susu sapi
250
Susu sapi cream
280
Coklat
290
Margarin/Mentega
300
Jeroan sapi
380
Jeroan babi
420
Kerang putih/tiram
450
Jeroan kambing
610
Cumi-cumi
1170
Kuning telur ayam
2000
Otak sapi
2300
Otak babi
3100
Telur burung puyuh
3640
 
Meskipun beberapa jenis makanan di atas adalah merupakan menu makanan favorit anda, sebisa mungkin anda harus menjauhi dan berusaha agar tidak mengkonsumsinya. Karena jika makanan tersebut dikonsumsi oleh penderita penyakit kolesterol, justru akan berakibat buruk dan meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh. Simak juga artikel menarik mengenai penyembuhan penyakit kolesterol di => Obat Tradisional Penyakit Kolesterol.

Itulah beberapa makanan yang memicu tingginya kadar kolesterol dalam tubuh. Jalani pola makan yang sehat dan mulailah membiasakan diri untuk berolahraga secara rutin, agar terhindar dari bahaya penyakit kolesterol. Dan yang paling utama, hindarilah beberapa makanan pemicu kolesterol tinggi tersebut. Semoga bermanfaat..

Friday, 27 September 2013

Jenis Makanan Penambah Darah

Jenis Makanan Penambah Darah - Berikut ini adalah beberap makanan penambah darah terbaik, bagi anda yang memiliki keluhan penyakit anemia atau yang kerap kita sebut dengan istilah penyakit kurang darah simak sajian informasi makanan yang dapat menambah darah berikut ini.

Jenis Makanan Penambah Darah

Jenis Makanan Penambah Darah
1. Daging

Mengapa daging dikatakan sebagai makanan yang dapat menambah darah? Daging dapat meningkatkan haemoglobin dan kaya zat besi. Selain itu, daging mudah diserap oleh usus sehingga tidak menyebabkan pencernaan tersumbat. Meskipun daging sangat baik untuk menambah darah, jangan berlebihan dalam mengkonsumsinya. Hal ini karena jika daging yang dikonsumsi dalam porsi yang berlebihan akan meningkatkan resiko serangan jantung. Konsumsilah daging rendah lemak dengan menu diet yang seimbang, tentunya dalam porsi yang sewajarnya.

2. Sayuran

Sayuran memang memang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Akan tetapi, tidak semua jenis sayuran memiliki kahasiat dapat menambah darah. Hanya ada beberapa jenis sayuran yang dapat menambah darah, dan sayuran penambah darah antara lain bayam, ubi, kacang polong hijau, kacang merah, kol, lobak, kentang, brokoli dan sawi. Dari beberapa jenis sayuran tersebut, yang telah terbukti paling baik dalam mengatasi kurang darah dan dapat meningkatkan sel darah merah dalam tubuh adalah ubi. Ubi mengandung zat besi, mengaktifkan sel-sel darah merah dan menambah oksigen ke dalam darah.

3. Buah-buahan

Buah-buahan memiliki manfaat dari kandungan nutrisi yang dimilikinya, selain dapat memberikan manfaat untuk kebugaran tubuh kita, ternyata fakta membuktikan bahwa manfaat buah tidak hanya itu saja, ada beberap macam buah yang dapat mengatasi penyakit kurang darah. Buah-buahan seperti kismis, plum, apel, anggur dan melon, tidak hanya memperlancar aliran darah, tapi juga menambah jumlah sel darah merah. Buah jeruk dan limau juga menambahkan zat besi ke tubuh Anda.

4. Kacang Almond

Beberapa jenis kacang dapat mengatasi kekurangan darah, terutama kacang almond. 1 ons kacang almond setiap hari memberikan 6 persen zat besi ke dalam tubuh. Di samping itu, harga kacang almond relatif lebih murah daripada kacang lainnya. Mulai sekarang, menambahkan kacang almond dalam konsumsi anda sehari-hari adalah merupakan solusi mudah yang dapat mempercepat proses penyembuhan kurang darah yang anda keluhan.

5. Sereal Roti Havermut

Ketiga makanan ini memberikan 20 persen zat besi jika Anda mengonsumsinya setiap hari. Gandum membuat badan lebih sehat sehingga perlu dimasukan ke dalam daftar diet Anda. Gandum juga mempunyai banyak kandungan zat besi yang mengurangi risiko Anda terkena anemia berat.

6. Kuning Telur

Telur dikenal dengan kandungan proteinnya yang tinggi dan sangat bermanfaat untuk memperbaiki sel-sel rusak dan mencukupi kebutuhan nutrisi dalam tubuh. Cara mudah untuk mengatasi penyakit kurang darah atau anemia dengan menggunakan telur adalah cukup mudah dan bisa anda coba sendiri di rumah. Cukup rebus 1 butir telur ayam kampung bersama 60 gram daun bawang merah dan campurkan air secukupnya setelah itu, kemudian dimakan atau dikonsumsi secara teratur 2 kali sehari. Lakukanlah secara teratur, Insya Allah atas kuasa-Nya, keluhan kurang darah anda bisa segera teratasi.

Selain menggunakan 6 jenis makanan penambah darah seperti yang disebutkan di atas, kita juga dapat dengan mudah melakukan alternatif pengobatan untuk sembuhkan kurang darah ini, dan cara yang paling efektif adalah dengan pola makan yang sehat dan teratur. Cara tersebut dapat disimpulkan menjadi beberapa hal berikut ini:
  1. Konsumsilah makanan yang bergizi dan seimbang, dengan asupan zat besi yang cukup sesuai dengan usia anda.
  2. Selain zat besi, konsumsi juga makanan yang mengandung asam folat dan vit B12.
  3. Perhatikan asupan kalsium, kopi, dan teh yang berlebihan zat-zat tersebut dapat menghalangi penyerapan zat besi.
Jalani pola makan yang sehat dan lakukanlah kebiasaan baik, diantaranya adalah mulai membiasakan diri untuk berolahraga setiap hari. Anda juga bisa menyimak sajian menarik mengenai pengobatan kurang darah dengan metode tradisional, simak lebih lanjut di => Obat Tradisional Penyakit Kurang Darah.

Itulah beberapa makanan yang dapat menambah darah, sangat efektif dijadikan sebagai solusi untuk membantu proses penyembuhkan keluhan penyakit anemia yang anda derita. Jalani gaya hidup dan pola makan yang sehat adalah langkah utama untuk mengatasi penyakit anemia atau kurang darah. Terima kasih anda telah menyimak informasi Jenis Makanan Penambah Darah.

Thursday, 26 September 2013

Macam-Macam Penyakit Herpes

Macam-Macam Penyakit Herpes - Penyakit Herpes atau yang kita kenal dengan sebutan nama penyakit cacar air memiliki jenis yang dapat membedakan keduanya. Apakah anda memiliki keluhan penyakit herpes, untuk dapat mengatasi dan melakukan pengobatannya dengan tepat. Simak sajiannya berikut ini.

Macam-Macam Penyakit Herpes 

Macam-Macam Penyakit Herpes

Herpes Zoster

Penyakit Herpes Zoster dikenal juga sebagai jenis penyakit cacar api atau cacar ular yang diakibatkan oleh virus Varicella-zoster. Orang yang terkena penyakit cacar karena serangan virus ini memiliki resiko dapat terkena lagi, meskipun si penderita tersebut sempat mengalami kesembuhan. Hal ini karena virus yang pernah menginfeksi di dalam tubuh, akan tetap ada dan akan kembali menyerang jika sewaktu-waktu si penderitanya mengalami penurunan sistem immunitas atau sistem kekebalan tubuhnya.

Virus-virus tersebut akan memperbanyak diri di kulit manusia sehingga akan membentuk bintil-bintil kecil berwarna merah yaang berisi cairan dan menggembung di daerah yang ditempati oleh virus tersebut. Biasanya penyakit herpes zoster menyerang par lanjut usia dan mereka yang memiliki daya tahan tubuh yang lemah seperti penderita penyakit AIDS, leukimia, Limfoma, dan Lupus.

Gejala Penyakit Herpes Zoster
  • Masa inkubasi virus Varicella zoster selama 7-21 hari. Selama masa tersebut pada umumnya penderita akan mengalami rasa tidak enak badan, pilek, demam, cepat lelah dan lesu dan merasa nyeri pada bagian persendian dan pegal. Kemudian, penderita juga bisa merasakan gatal pada kulit yang terserang.
  • Kulit akan seperti terbakar dan sensitif dan pada 3-5 hari muncul gelembung-gelembung baru dan ruam pada kulit.
  • Gelembung akan timbul mengikuti saraf dari sumsum tulang belakang dan membentuk pola seperti bentuk pita pada daerah kulit yang terserang. Bagian tubuh yang paling sering terkena adalah punggung dan dada dan biasanya terjadi pada salah satu sisi tubuh saja.
  • Geleumbung penyakit herpes zoster tersebut bisa menyebabkan rasa gatal sehingga bisa membuat seseorang menggaruknya tanpa sengaja. Tindakan penggarukan ini bisa menimbulkan infeksi yang lebih dalam.
Herpes Simpleks

Herpes Simpleks disebabkan oleh virus herpes simpleks atau biasa disingkat dengan HSV adalah herpes yang menjangkiti mulut ( Herpes Genital yang disebabkan oleh virus HSV I) dan alat kelamin ( HErpes Genital oleh HSV II). Kulit menjadi melepuh dan menimbulkan rasa sakit pada otot yang berada pada daerah yang terjangkiti oleh virus tersebut.

Gejala Penyakit Herpes Simpleks

  1. Lepuh kecil pada sekitar hidung,mulut,atau bagian lain dari wajah dan biasanya akan mengering dan sembuh sendiri dalam waktu 8-10 hari
  2. Gatal,nyeri, rasa panas,rasa kesemutan
Herpes Genital
Herpes Genitalis adalah suatu penyakit menular seksual di daerah kelamin, kulit di sekeliling rektum atau daerah di sekitarnya yang disebabkan oleh virus herpes simpleks.

Penyebab Penyakit Herpes Genital

Penyebabnya adalah virus herpes simpleks. Ada 2 jenis virus herpes simpleks yaitu HSV-1 dan HSV-2.
HSV-2 biasanya ditularkan melalui hubungan seksual, sedangkan HSV-1 biasanya menginfeksi mulut. Kedua jenis virus herpes simpleks tersebut bisa menginfeksi kelamin, kulit di sekeliling rektum atau tangan (terutama bantalan kuku) dan bisa ditularkan ke bagian tubuh lainnya (misalnya permukaan mata).
Luka herpes biasanya tidak terinfeksi oleh bakteri, tetapi beberapa penderita juga memiliki organisme lainnya pada luka tersebut yang ditularkan secara seksual (misalnya sifilis atau cangkroid).

Gejala Penyakit Herpes Genital
  • Lepuh kecil di daerah kemaluan/anus/vagina dan bisa membentuk luka
  • Gatal
  • Nyeri,kesemutan
  • Perih bila kontak dengan air seni
  • Bengkak pada lipat paha

Cara Mengobati Penyakit Herpes

Banyak penelitian yang dilakukan oleh para ahli kesehatan bahwa, penyakit herpes tidak bisa disembuhkan. Karena virus yang menginfeksi akan tetap hidup di dalam tubuh seseorang yang terinfeksi tersebut dan bisa kembali menyerang dan menginfeksi sewaktu-waktu, ketika sistem kekebalan tubuh atau daya tahan tubuh penderita herpes tersebut mengalami penurunan.

Meskipun demikian bukan berarti, kita tidak bisa meminimalisir resiko bahaya terkena penyakit herpes tersebut, kita bisa mencegah dan menekan kemungkinan serangan penyakit herpes yang berbahaya tersebut. Salah satu pengobatan yang kami rekomendasikan adalah dengan metode penyembuhan yang memanfaatkan ramuan tradisional alami. Anda bisa menyimak lebih lanjut di => Obat Tradisional Penyakit Herpes.

Demikianlah sajian informasi beberapa jenis penyakit herpes. Jika anda memiliki keluhan penyakit herpes, segera lakukan pengobatan. Karena penyakit yang dikenal dengan sebutan cacar air ini tergolong sebagai slah satu penyakit yang sangat mudah untuk ditularkan. Terima kasih anda telah mneyimak sajian informasi Macam-Macam Penyakit Herpes, semoga bermanfaat..

Wednesday, 25 September 2013

Obat Tradisional Penyakit Alergi

Obat Traidsional Penyakit Alergi

Obat Tradisional Penyakit Alergi - Cara Sembuhkan Alergi Kulit dengan menggunakan bahan alami jelly gamat gold-g, adalah solusi penyembuhan yang paling efektif dan terbukti secara ilmiah mampu memberikan kesembuhan secara tuntas tanpa menimbulkan efek samping atau ketergantungan.

Penyakit Alergi

Penyakit Alergi
Sebelum membahas lebih jauh mengenai penyembuhan alergi dengan menggunakan bahan alami, terlebih dahulu ada baiknya jika kita mengenal sekilas tentang penyakit alergi dan beberapa gejala yang menyertainya.

Alergi adalah respon abnormal dari sistem kekebalan tubuh. Orang-orang yang memiliki alergi memiliki sistem kekebalan tubuh yang bereaksi terhadap suatu zat biasanya tidak berbahaya di lingkungan. Ini substansi (serbuk sari, jamur, bulu binatang, dll) disebut alergen.

Ketika seseorang mengalami alergi, maka tubuh seseorang akan memberikan reaksi atas alergi yang dialaminya. Adapun reaksi tubuh ketika mengalami alergi adalah sebagai berikut:
  • Tubuh mulai menghasilkan antibodi jenis tertentu, yang disebut IgE, untuk mengikat allergen.
  • Antibodi melampirkan ke bentuk sel darah yang disebut sel mast. sel Mast dapat ditemukan di saluran udara, di usus, dan di tempat lain. Kehadiran sel mast dalam saluran udara dan saluran pencernaan membuat daerah ini lebih rentan terhadap paparan alergen.
  • Mengikat alergen ke IgE, yang melekat pada sel mast. Hal ini menyebabkan sel mast untuk melepaskan berbagai bahan kimia ke dalam darah. Histamin, senyawa kimia utama, menyebabkan sebagian besar gejala reaksi alergi.
Gejala atau Tanda-Tanda Umum Alergi
  1. Gatal, mata berair
  2. Bersin-bersin
  3. Gatal, dan hidung berlendir ( ingus)
  4. Timbul ruam pada pada kulit
  5. Merasa lelah atau sakit
  6. Hives (gatal-gatal dengan bercak merah dibangkitkan)
Reaksi yang ditimbulkan oleh alergi sangat bervariasi, dimulai dari reaksi yang ringan atau mungkin gejalanya tidak begitu menonjol, sampai dengan alergi yang bisa dikatakan berada pada tingkat lanjut, beberapa gejalanya adalah sebagai berikut:
  • Gatal-gatal dan gatal-gatal di seluruh (bukan hanya di daerah terbuka)
  • Mengi atau sesak napas
  • Suara serak atau sesak di tenggorokan
  • Kesemutan di tangan, kaki, bibir, atau kulit kepala

Obat Tradisional Untuk Penyakit Alergi
Obat Tradisional Penyakit Alergi

Cara menyembuhkan penyakit alergi dengan menggunakan ekstrak teripang laut jelly gamat gold-g yang telah terbukti sebagai obat tradisional penyembuh penyakit alergi

Jelly Gamat Gold-g adalah solusi penyembuhan alergi yang telah terbukti sangat efektif tanpa menimbulkan efek samping atau ketergantungan. Terbuat dari bahan alami ekstrak teripang laut Goldes Stichopus Variegatus yang merupakan spesies teripang terbaik di dunia.

Berbagai penelitian telah dilakukan oleh para pakar kesehatan dan pengujian laboratorium juga telah dilakukan, dibuat melalui serangakaian pengujian ilmiah serta ditunjang dengan penggunaan teknologi yang mutakhir yang dikendalikan oleh para ahli yang berkompetensi di bidangnya.

Bukan hanya itu, keampuhan jelly gamat gold-g  telah terbukti sangat ampuh memberikan kesembuhan juga telah dirasakan oleh konsumen yang sembuh dari alergi setelah mengkonsumsi jelly gamat gold-g penyembuh alergi tradisional. Simak kesaksiannya berikut ini.

Testimoni kesembuhan konsumen penderita penyakit alergi dengan menggunakan jelly gamat gold-g obat tradisional untuk alergi

Testimoni Penyakit Alergi
N a m a : Yomin Sugianto
U m u r : 26 tahun
Alamat : Lampung
Keluhan : Alergi
Jenis Produk : Gold-G

Saya salah makan obat, tiba-tiba kulit saya gatal-gatal dan memerah di seluruh tubuh serta melepuh pada kulit seperti terkena sundut rokok. Kemudian saya bertemu dengan teman saya yang kemudian menyuruh saya untuk mencoba memakai produk Jelly Gamat Gold-G Obat Alergi lalu saya mencobanya dengan mengolesi dan meminumnya. Pada hari pertama menggunakan Jelly Gamat Gold-G, gatal-gatal dan kulit saya yang memerah berangsur-angsur menghilang. Saya meminumnya 3×2 sendok makan sehari. Pada akhirnya saya mengalami kesembuhan.

Selain dapat menyembuhkan penyakit alergi, jelly gamat gold-g juga dapat dijadikan sebagai solusi penyembuhan penyakit kulit lainnya, diantaranya adalah untuk mengatasi jerawat dan sebagai penyembuhan penyakit eksim kulit. Anda bisa menyimak sajian pengobatan penyakit eksim di => Obat Tradisional Penyakit Eksim.

Bagi anda yang berminat untuk memesan obat tradisional penyakit alergi, silakan klik pada gambar di bawah ini
Demikianlah sajian informasi penyembuhan alergi dengan mengguakan jelly gamat gold-g ekstrak teripang laut spesies terbaik di dunia. Baig anda yang memiliki alergi dan bingung mencari solusi pengobatannya, jangan pernah ragu untuk menggunakan jelly gamat gold-g Obat Tradisional Penyakit Alergi, Insya Allah alergi dapat disembuhkan dengan cepat.

Tuesday, 24 September 2013

Pantangan Bagi Penderita Penyakit Glaukoma

Pantangan Bagi Penderita Penyakit Glaukoma - Pantangan Makanan Untuk Penyakit Glaukoma adalah sajian informasi yang akan kita bahas pada kesempatan kali ini. Apakah anda memiliki keluhan penyakit glaukoma? Ada beberapa jenis makanan yang harus dihindari oleh penderita glaukoma, Simak sajiannya berikut ini.

Penyakit Glaukoma

Penyakit Glaukoma adalah salah satu jenis penyakit yang menyerang sistem penglihatan dan ketajaman mata kita, ada istilah unik yang disandangkan kepada penyakit glaukoma ini, yaitu " si Pencuri Penglihatan" hal ini dikarenakan penyakit glaukoma tidak menimbulkan gejala secara langsung dan menurunkan kemampuan mata secara perlahan hingga akhirnya bisa mengakibatkan kebutaan.

Pantangan Bagi PenderitaPenyakit Glaukoma

Pantangan Bagi Penderita Penyakit Glaukoma
Tidak semua makanan yang tersedia di meja makan kita aman untuk penderita penyakit glaukoma, tentunya ada beberapa jenis makanan yang termasuk ke dalam pantangan penyakit glaukoma. Lalu, apa saja yang termasuk ke dalam pantangan makanan untuk penyakit glaukoma? beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:
  1. Kurangi konsumsi kopi
  2. Putih telur
  3. Teh
  4. Coklat
  5. Soft drink
  6. Daging berserat merah
Cara Mengobati Penyakit Glaukoma

Cara Mengobati Penyakit Glaukoma secara alami dengan menggunakan ramuan herbal alami dari ekstrak kulit buah manggis dan daun sirsak yang mampu memberikan kesembuhan secara efektif tanpa menimbulkan efek samping. Sajian informasi selengkapnya mengenai pengobatan penyakit glaukoma dengan ramuan herbal alami dapat anda simak di => Obat Tradisional Penyakit Glaukoma.

Itulah beberapa jenis makanan yang harus dihindari oleh penderita penyakit glaukoma. Jangan pernah menganggap remeh penyakit glaukoma, lakukanlah pengobatan dan jalani pola makan dan gaya hidup yang lebih sehat, Insya Allah penyembuhan yang anda lakukan akan berlangsung lebih cepat. Terima kasih anda telah menyimak informasi Pantangan Bagi Penderita Penyakit Glaukoma.

Sayur dan Buah Penyembuh Penyakit Hipertensi

Sayur dan Buah Penyembuh Penyakit Hipertensi - Cara menyembuhkan penyakit hipertensi memiliki banyak variasinya, dimulai dari metode penyembuhan secara medis ataupun secara tradisional dan bahkan ada beberapa jenis sayuran dan buah-buahan yang menjadi solusi alternatif penyembuhan penyakit darah tinggi atau hipertensi. Anda penasaran? Simak sajian lengkapnya berikut ini.

Sekilas Mengenai Penyakit Hipertensi

Penyakit Hipertensi atau yang lebhi kita kenal dengan istilah penyakit darah tinggi adalah suatu kondisi di mana si penderita penyakit darah tinggi tersebut memiliki tekanan darah yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan keadaan normal.

Cara mengatasi penyakit hipertensi berikut ini adalah metode penyembuhan yang digunakan dengan menggunakan bahan alami, yaitu buah dan sayur yang dapat kita temui dalam menu makanan kita sehari-hari. Bukan hanya mampu memberikan manfaat untuk memelihara kesehatan, ternyata jenis buah dan sayur berikut ini sangat efektif untuk dijadikan penyembuh penyakit hipertensi. Anda juga bisa menyimak sajian informasi menarik yang membahas pengobatan penyakit hipertensi secara traidisonal, simak lebih lanjut di => Obat Tradisional Penyakit Darah Tinggi.

Sayur dan Buah Penyembuh Penyakit Hipertensi

Sayur dan Buah Penyembuh Penyakit Hipertensi

 Beberapa jenis sayur dan buah untuk menurunkan tekanan darah tinggi berikuat ini adalah jenis sayur dan buah yang penulis rasa sudah tidak asing lagi ditelinga masyarakat kita. Adapun makanan penurun darah tinggi tersebut adalah sebagai berikut:


1. Daun Salam (Syzigium polyanthum)

Selain dijadikan sebagai bumbu dapur untuk menambah cita rasa masakan, ternyata salam memiliki fungsi dan khasiat yang tidak kalah luar biasanya, yaitu mampu: menurunkan koesterol dan tekanan darah tinggi, menurunkan kadar gula darah tinggi.

2. Rumput Laut (Laminaria japonica)

Khasiat : menormalkan tekanan darah, menurunkan kolesterol tinggi, mencegah aterosklerosis.

3. Ketimun

Ketimun, adalah salah satu jenis sayuran yang paling cocok untuk dijadikan lalapan. Tapi, tahukah anda, ternyata ketimun mampu menurunkan tekanan darah tinggi? Kadar mineral potassium yang tinggi berguna untuk mengurangi tekanan darah yang tinggi, serta berguna juga untuk mengurangi batu ginjal

4. Blewah

Sama dengan ketimun yang kaya akan kandungan potassium, baik untuk mengurangi tekanan darah tinggi dan juga baik untuk masalah ginjal/kandung kemih. Beberapa buah/tumbuhan yang mempunya kandungan sama dengan ketimun/blewah: peach atau persik, strawberi, raspberi, daun turnip dan wheat grass.

5. Mengkudu (Morinda citrifolia L.)

Mengkudu sebagai buah yang memiliki manfaat tentunya sudah banyak masyarkat umum yang sudah mengetahuinya. Manfaat yang dimilikinya adalah: menurunkan kolesterol tinggi, menurunkan tekanan darah tinggi, menurunkan kadar gula darah

6. Temu Hitam (Curcuma aeruginosa Roxb.)

Dengan mengkonsumsi temu hitam ini, telah dipercaya melancarkan sirkulasi dan mencairkan gumpalan darah, menetralkan racun dalam tubuh.

7. Bawang Putih

Bawang putih adalah salah satu rempah-rempah yang telah diakui memiliki banyak manfaat, dan yang paling utama adalah dapat menurunkan tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi, menghancurkan penggumplan darah

8. Bawang Bombay

Khasiat bawang bombay hampir sama dengan bawang putih, mampu mengatasi penyakit darah tinggi.

Itulah beberapa jenis buah dan sayur yang dapat menyembuhkan penyakit hipertensi. Bagi anda yang memiliki keluhan penyakit hipertensi, jangan pernah ragu untuk memanfaatkan buah dan sayur yang bukan hanya untuk kesehatan tubuh kita, tetapi sangat bermanfaat untuk mengatasi keluhan penmyakit darah tinggi. Dan tentunya semua buah dan sayur tersebut dapat kita peroleh dengan mudah di lingkungan sekitar kita. Terima kasih anda telah menyimak Sayur dan Buah Penyembuh Penyakit Hipertensi.