Pages

Pages - Menu

Tuesday, 21 October 2014

Khasiat Daun Salam untuk Kesehatan

Khasiat Daun Salam untuk Kesehatan - Siapa yang tidak mengenal daun salam? Rasanya sudah dari zaman nenek moyang kita, tanaman yang satu ini telah populer dipergunakan sebagai rempah-rempah dan sebagai penambah aroma yang wangi khas pada setiap masakan. 

Daun Salam
Khasiat Daun Salam untuk Kesehatan
Mungkin tidak semua kalangan masyarakat mengetahui akan khasiat dan manfaat daun salam bagi kesehatan selain sebagai penambah aroma pada masakan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan para ahli kesehatan, telah terbukti secara klinis bahwa daun salam ini memiliki khasiat bagi kesehatan dan sebagai penyembuh beberapa jenis penyakit.
 
Kandungan daun salam yang bermanfaat:
  • Minyak esensial mengandung eugenol dan metil kavikol
  • Ekstrak etanol sebagai anti-jamur serta anti-bakteri
  • Ekstrak metanol sebagai anti-cacing
  • Kandungan kimia dalam daun salam meliputi flavonoida, tannin, dan minyak atsiri.
Khasiat Daun Salam untuk Kesehatan

1. Menambah aroma masakan menjadi lebih harum
Campurkan daun salam segar maupun yang sudah kering ke dalam masakan seperti daging, nasi atau sayur mayur agar aroma masakan menjadi lebih harum. Kandungan zat-zat alami dalam daun salam ini juga sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan daya tahan tubuh atau sistem immunitas. Jadi, jangan pernah merasa ragu untuk menambahkan daun salam pada masakan anda.

2. Membuat gigi menjadi lebih putih dan bersih
Pasta gigi yang terbuat dari daun salam ini telah terbukti mampu membuat gigi tampak lebih putih dan bersih secara alami dan tentunya aman. Caranya sangat sederhana, cukup jemur daun salam dan kulit jerk sampai kering. Haluskan kedua bahan tersebut dengan cara ditumbuk, kemudian campurkan bersama air, aduk rata hingga berbentuk pasta gigi. Gunakanlah ramuan tersebut sebagai pasta gigi, Insya Alloh anda akan mendaptakan manfaatnya.

3. Menurunkan kadar kolesterol
Bukan hanya sekedar sebagai penambah aroma makanan saja, tapi daun salam juga memiliki khasiat yang luar bisa, yaitu sebagai penurun kadar kolsterol dalam darah. Caranya cukup sederhana, kita hanya perlu menyediakan 10-15 lembar daun salam yang masih segar, cuci bersih dan kemudian rebus dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saringlah air rebusan daun salam tersebut dan minum sekaligus di malam hari. Lakukan secara teratur dan agar keluhan penyakit kolesterol dapat segera sembuh.

4. Menurunkan berat badan
Bagi anda yang memiliki masalah dengan berat badan, jangan pernah khawatir. Daun salam ternyata  memiliki khasiat untuk menurunkan berat badan, mungkin hal ini juga dapat anda coba di rumah. Cuci 20-30 lembar daun salam kemudian rebus dengan 4 gelas air, setelah tersisa 2 gelas angkat rebusan daun salam dan dingingkan. Konsumsilah 2x sehari, pagi dan malam @ 1 gelas sekali minumnya.

5. Mengobati kencing manis
Rebus 7-15 lembar daun dalam dengan 3 gelas air sampai tersisa hanya 1 gelas saja, saring dan tunggu sampai air rebusan tersebut menjadi dingin, kemudian minumlah sekaligus sebelum makan. Lakukan konsumsi ramuan obat penyembuh kencing manis dari daun salam ini 2x sehari.

6. Menurunkan tekanan darah
Sediakan 7-10 daun salam yang masih segar, rebus dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Dinginkan air rebusan dan saring, minum 2x sehari @ setengah gelas sekali minumnya. Lakukan konsumsi obat tradisional penyakit darah tinggi ini secara rutin, insya Alloh tekanan darah anda akan berada pada angka normal.

7. Mengobati penyakit maag
Ini adalah kabar gembira bagi anda yang memiliki keluhan penyakit maag atau asam lambung. Cara pembuatan obat tradisional penyakit asam lambung dengan daun salam adalah dengan menyediakan 15-20 lembar daun salam segar, rebus dengan 1/2 liter air sampai mendidih selama 15 menit. Tambahkan gula aren secukupnya. Lakukan secara rutin pengobatan penyakit maag dengan rebusan daun salam hingga rasa perih dan gejala penyakit maag lainnya menghilang.

8. Mengatasi mabuk alkohol
Untuk mengatasi mabuk alkohol yang digunakan adalah buahnya. Cuci satu genggam buah salam masak, tumbuk dan peras airnya. Saringlah perasan buah salam tersebut kemudian minum , agar efek dari mabuk alkohol dapat segera hilang.

9. Mengobati asam urat
Obat tradisional penyakit asam urat selain kita dapat menggunakan ekstrak teripang, ternyata kita juga dapat melakukan pengobatan dengan menggunakan bahan-bahan dapur yang dapat dengan mudah kita peroleh, ya duan salam. Keringkan 10 lembar daun salam kemudian rebus dengan 10 gelas air. Tunggu hingga tersisa 7 gelas dan minumlah air rebusan tersebut setelah dingin.

10. Mengobati penyakit diare
Selain dapat menggunakan jambu biji yang masih muda, daun salam juga sama efektifnya untuk mengatasi penyakit diare. Sediakan 15 lembar daun salam segar, rebus dalam 2 gelas air hingga mendidih. Rambahkan sedikit garam dan dinginkan. Minum ramuan penyembuh diare ini sekaligus agar keluhan penyakit diare cepat sembuh.

11. Obat batuk
Siapkan 7 lembar daun salam kering, 1 buah lemon astau jeruk nipis dan 3 sendok madu. Kemudian, rebuslah daun salma dengan 2 gelas air hingga tersisa setengahnya saja. Dinginkan, lalu campurkan dengan madu serta perasan jeruk lemon. Minumlah secara rutin, hingga keluhan sembuh.

12. Mencegah penyakit kanker
Siapa sangka ternyata daun salam memiliki khasiat yang luar biasa, yaitu sebagai bahan alami pencegah tumbuhnya sel kanker. Daun salam kaya akan vitamin C, A, mangan, zat besi, kalsium, dan magnesium. Kandungan lainnya yaitu : asam caffeic, eugenol, quercetin, dan catechin. Parthenolise adalah zat fitonutrien yang terdapat dalam daun salam yang telah dipercaya sebagai penghambat poliferasi sel-sel kanker serviks dengan cara menginduksi apoptosis, meminimalkan aktivitas pemicu tumor, dan menghambat tumor yang berhubungan dengan angiogenesis. Untuk pencegahan penyakit kanker dengan menggunakan daun salam, kita hanya cukup memasukkan dua lembar daun salam dalam setiap masakan atau membuatnya menjadi teh.

13. Mencegah penyakit jantung
Kandungan senyawa penting dalam daun salam seperti asam caffeic, fitonutrien, dan salisilat yang berperan penting untuk menjaga kesehatan jantung sehingga seseorang yang sering mengkonsumsi daun salam atau mencarmpurkannya dalam masakan memiliki resiko yang jauh lebih rendah untuk terserang penyakit jantung.

14. Meningkatkan daya tahan tubuh
Daun salam juga memiliki manfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, hal ini karena daun salam mengandung vitamin C dan memiliki sifat antioksidan alami, sehingga mampu meningkatkan sistem daya tahan tubuh menjadi lebih baik.

Itulah beberapa Khaisat Daun Salam untuk Kesehatan. Banyak sekali manfaat yang bisa kita ambil manfaat dari bahan alami yang dapat kita peroleh di dapur rumah kita, daun salam. Terima kasih atas kesediaan anda telah menyimak sajian informasi manfaat daun salam bagi kesehatan, semoga bermanfaat..

No comments:

Post a Comment