Pantangan Bagi Penderita Penyakit Hipertensi - Pantangan Makanan Darah Tinggi adalah beberapa jenis makanan yang termasuk ke dalam kategori makanan yang harus dihindari oleh penderita penyakit hipertensi. anda memiliki keluhan penyakit darah tinggi atau hipertensi? Simak sajian informasi selengkapnya berikut ini.
Apakah anda adalah seseorang yang memiliki keluhan penyakit hipertensi atau darah tinggi? Jika iya, anda sudah harus waspada dan membatasi konsumsi beberapa jenis makanan yang termasuk ke dalam penyakit darah tinggi. Mungkin beberapa jensi makanan tersebut salah satunya adalah menu makanan favorit anda, tapi jangan salah. Meskipun anda sangat menggemari menu makana tersebut, tapi pada akhirnya itu hanya akan menjadi bumerang untuk anda sendiri, sangat ironis bukan?
Pantangan Bagi Penderita Penyakit Hipertensi
Ada beberapa makanan yang jika dikonsumsi oleh penderita penyakit hipertensi, kondisinya akan menjadi semakin parah. Jadi, alangkah lebih baiknya jika anda sama sekali tidak mengkonsumsi beberapa jenis makanan berikut ini:
- Makanan yang berkadar lemak jenuh tinggi (otak, ginjal, paru, minyak kelapa, gajih).
- Makanan yang diolah dengan menggunakan garam natrium (biscuit, craker, keripik dan makanan kering yang asin).
- Makanan dan minuman dalam kaleng (sarden, sosis, korned, sayuran serta buah-buahan dalam kaleng, soft drink).
- Makanan yang diawetkan (dendeng, asinan sayur/buah, abon, ikan asin, pindang, udang kering, telur asin, selai kacang).
- Susu full cream, mentega, margarine, keju mayonnaise, serta sumber protein hewani yang tinggi kolesterol seperti daging merah (sapi/kambing), kuning telur, kulit ayam).
- Bumbu-bumbu seperti kecap, maggi, terasi, saus tomat, saus sambal, tauco serta bumbu penyedap lain yang pada umumnya mengandung garam natrium. Untuk kecap, sebaiknya gunakan produk khusus kecap manis bebas gula dan rendah garam.
- Alkohol dan makanan yang mengandung alkohol seperti durian, tape.
Bagaimana Cara Mengobati Hipertensi?
Untuk menyembuhkan penyakit hipertensi sendiri, memang sudah tersedia berbagai jenis metode pengobatannya. dimulai dari pengobatan medis sampai pengobatan secara tradisional. Cara mengobati penyakit hipertensi yang akan kami rekomendasikan tentunya dengan menggunakan obat tradisional yang efektif mengobati tanpa menimbulkan efek samping, dan tentunya dengan tetap memperhatikan asupan makanan yang baik untuk penderita penyakit hipertensi. Dan yang paling penting adalah menjauhi pantangan makanan bagi penderita hipertensi.
Anda bisa menyimak cara mengatasi hipertensi secara tradisional lebih lanjut dengan klik => Obat Tradisional Penyakit Darah Tinggi.
Itulah beberapa jenis pantangan penyakit hipertensi yang harus dihindari. Jika anda menginginkan kesembuhan dengan cepat, jagalah pola makan dan jalani hidup yang lebih sehat dimulai dari sekarang juga. Terima kasih anda telah menyimak sajian informasi Pantangan Bagi Penderita Penyakit Hipertensi.
No comments:
Post a Comment